Jangan Terlambat, Ini Daftar Beasiswa Kuliah Luar Negeri yang Buka Awal 2025
SEAToday.com, Jakarta - Beasiswa sering menjadi incaran para calon mahasiswa terutama untuk pendidikan ke luar negeri. Tahun ini, banyak program beasiswa yang akan dibuka kembali untuk berbagai jenjang pendidikan, mulai dari sarjana, magister, hingga doktoral.
Berikut ini daftar beasiswa luar negeri yang sudah dan akan dibuka di awal tahun 2025.
1. Beasiswa LPDP
Beasiswa LPDP atau Lembaga Pengelola Dana Pendidikan merupakan beasiswa untuk jenjang S2 dan S3 dari pemerintah Indonesia yang dinaungi Kementerian Keuangan.
LPDP tidak hanya memberikan beasiswa untuk kuliah di dalam negeri saja, namun juga tersedia untuk di luar negeri.
Program beasiswa ini mulai dibuka pada bulan Januari 2025. Nantinya para penerima beasiswa LPDP akan menerima berbagai tunjungan selama berkuliah.
Tunjangan yang akan diterima mulai dari biaya pendidikan hingga biaya pendukung. Berikut rincian tunjangan lainnya.
- Biaya pendaftaran
- Biaya SPP/Tuition Fee
- Tunjangan buku
- Biaya penelitian tesis atau disertasi
- Biaya seminar internasional
- Biaya publikasi jurnal internasional
- Biaya transportasi
- Aplikasi visa atau residence permit
- Asuransi kesehatan
- Biaya hidup bulanan
- Biaya kedatangan
- Biaya keadaaan darurat (jika diperlukan)
- Tunjangan keluarga (khusus doktor)
2. Beasiswa KAIST (Korea Advanced Institute of Science and Technology)
KAIST merupakan salah satu kampus terbaik bidang teknologi, riset, dan sains di Korea Selatan.
KAIST memberikan peluang biaya pendidikan bagi calon mahasiswa khusus internasional, mulai dari jenjang S1, S2, dan S3.
Beasiswa yang diberikan yakni fully funded atau seluruh biaya pendidikan ditanggung oleh kampus selama masa studi.
Hal ini membuat mahasiswa dapat berkuliah secara gratis tanpa dibebani uang semester.
KAIST juga memberikan tunjangan kesehatan yaitu asuransi biaya medis hingga perawatan jika diperlukan.
Mahasiswa penerima beasiswa KAIST juga akan menerima biaya hidup per bulannya yakni sebesar 350.000 KRW atau sekitar Rp3,8 juta, sedangkan untuk jenjang doktor menerima biaya hidup sebesar 400.000 KWR atau Rp4,4 juta.
3. Beasiswa Fulbright
Jika tertarik untuk kuliah di Amerika Serikat, terdapat beasiswa Fulbright yang disalurkan oleh American Indonesian Exchange Foundation (Aminef).
Beasiswa ini akan dibiayai secara penuh oleh Departemen Luar Negeri Amerika Serikat dan dibuka untuk pendidikan jenjang S2 dan S3.
Nantinya, mahasiswa akan diberikan berbagai fasilitas yakni biaya kuliah secara gratis, biaya hidup tiap bulan, biaya pembuatan visa J-I, asuransi kesehatan, hingga biaya transportasi.
Beasiswa Fulbright paling diminati karena tidak perlu melampirkan LoA (Letter of Acceptance), esai, dan tidak ada batasan usia pelamar.
4. Beasiswa Mitsui Bussan
Beasiswa Mutsui Bussan merupakan program biaya pendidikan S1 dari Mitsui untuk pelajar Indonesia yang ingin berkuliah di Jepang.
Para mahasiswa akan menerima beasiswa selama masa studinya yakni lima setengah tahun.
Mereka juga akan mengikuti program bahasa Jepang dan program pembangunan sosial.
Fasilitas yang akan didapatkan berupa biaya hidup tiap bulan sebesar 145,000 yen, biaya transportasi pulang-pergi, biaya kuliah secara gratis, akomodasi tempat tinggal, dan biaya kesehatan.
Recommended Article
News Update
World's Oldest Person, 116-Year-Old Japanese Woman, Passes Away
Tomiko Itooka, a Japanese woman recognized by Guinness World Records as the world’s oldest person, has passed away at the age of 116, an official from Ashiya city confirmed on Saturday (1/4).
Free Health Checks to Begin in February for All Life Cycles
The Free Health Screening Program will begin gradually in February. These health screenings will be categorized by age.
President Prabowo to Build School for Underprivileged and Extreme...
This program will be tested at three points in the Greater Jakarta area and will prioritize students from poor families and the extreme poor.
Religious Affairs Ministry Proposes Hajj Cost at IDR 93.3 Million...
The Ministry of Religious Affairs (Kemenag) has proposed the Hajj Implementation Fee (BPIH) for the 1446 Hijri/2025 Hajj period at IDR 93,389,684 per person.
Popular Post
SOEs Ministry Tries Out Four Days in Workweek System
The State-Owned Enterprises (SOEs) Ministry is testing the implementation of a four-day workweek. This was shared on Instagram @lifeatkbumn on Saturday (6/8).
TransJakarta Extends Operational Hours of Soekarno-Hatta Airport...
TransJakarta extended its service time until midnight for the corridor with destination to the Soekarno-Hatta International Airport, starting Wednesday (6/19).