• Saturday, 23 November 2024

Ukraina Tegaskan Tak Terlibat Serangan Teroris di Moskow

Ukraina Tegaskan Tak Terlibat Serangan Teroris di Moskow
Aksi Teroris Penembakan di Moskow ( Screenshot X @SputnikInt)

SEAToday.com, Moskow - Ukraina ikut menanggapi serangan teroris yang terjadi di Crocus City Hall, Moskow Rusia pada Jumat (22/3/2024) malam waktu setempat. Mereka membantah terlibat dalam serangan itu.

“Ukraina tidak pernah menggunakan metode teroris seperti itu,” kata Penasihat Kepresidenan Ukraina Mykhailo Podolyak dalam pernyatannya di X seperti dilansir CNN. 

Podolyak malah menilai Rusia akan menggunakan serangan itu sebagai dasar peningkatan operasi militer mereka di Ukraina. Seperti diketahui, Rusia sudah menginvasi Ukraina sejak Februari 2023 dan masih berlangsung sampai sekarang.

Masih menurut Podolyak, serangan seperti itu tidak ada artinya. Ia mengungkapkan, Ukraina tidak akan menggunakan metode yang sama seperti yang digunakan oleh Rusia. 

“Tidak seperti Rusia sendiri, yang menggunakan serangan teroris dalam perang yang saat ini berlangsung melawan Ukraina, dan sebelumnya dalam sejarah mereka, menyerang rakyat sendiri untuk menginsiasi “aksi kontra-terorisme” melawan protes dari kelompok etnik,” kata Podolyak.

Lebih lanjut, Podolyak mengungkapkan serangan ini akan digunakan untuk peningkatan propaganda militer.

“Tidak ada keraguan sedikit pun bahwa peristiwa di pinggiran kota Moskow akan berkontribusi pada peningkatan tajam propaganda militer, percepatan militerisasi, perluasan mobilisasi, dan, pada akhirnya, peningkatan perang. Dan juga untuk membenarkan serangan genosida nyata terhadap penduduk sipil Ukraina,” katanya.

Share
News Update
UN Condemns Security Council’s Failure to Pass Crucial Ceasefire Resolution

UN Condemns Security Council’s Failure to Pass Crucial Ceasefire Resolution

Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futs...

The formation of the new management for these two federations under PSSI aims to align all stakeholders related to football in Indonesia.

BAZNAS to Build Hospitals, Mosques, Schools in Gaza Recovery Prog...

The funds to be used are the donation funds that are still being held for the Palestinian people. According to him, the donation for Palestine titled “Membasuh Luka Palestina”

Ngurah Rai Airport Expands Access to Nusantara via Balikpapan wit...

General Manager of PT Angkasa Pura Indonesia I Gusti Ngurah Rai Airport Ahmad Syaugi Shahab in Denpasar, on Wednesday (11/20), said this route adds connection opportunities to the State Capital of the Archipelago.

Minister Yusril Clarifies: Mary Jane Veloso Transferred, Not Rele...

Yusril explained that the Indonesian government had received an official request from the Philippine government regarding the transfer of Mary Jane Veloso. The transfer can be carried out if the conditions set by the Ind...

Trending
LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1