Prabowo Subianto Minta Pendukungnya Tak Lakukan Aksi Damai di MK Demi Keutuhan Bangsa
SEAToday.com, Jakarta – Presiden terpilih Prabowo Subianto meminta agar seluruh pendukungnya untuk tidak melakukan aksi damai di depan gedung Mahkamah Konstitusi (MK) pada Jumat (19/4).
Pernyataan Prabowo tersebut dijelaskan dalam sebuah video yang beredar pada Kamis (18/4). Dalam video itu, Menteri Pertahanan RI ini sudah mendengar rencana pendukung Prabowo – Gibran melakukan aksi damai di depan gedung MK.
“Kami dapat memahami tuduhan kejam kepada Prabowo – Gibran dalam memenangkan pemilu dimana menggunakan cara curang, memakai bansos dan bantuan aparat penegak hukum, itu tuduhan yang tak mendasar,” kata Prabowo.
Lanjut Prabowo, ia juga melihat banyak pendukung dan relawannya terganggu dan bereaksi untuk menghalau berbagai tudingan dari tim pasangan calon 01 dan 03 hingga melayangkan gugatan sengketa pemilu di MK. “Kami meminta pendukung Prabowo - Gibran untuk selalu waspada, selalu hati-hati dan tidak terpancing untuk diprovokasi yang menginginkan suasana yang tidak sejuk,” kata Prabowo.
“Saya Prabowo meminta kepada semua pendukung Prabowo – Gibran untuk tidak melakukan aksi apapun di depan gedung MK atau tempat lain untuk menjaga keutuhan bangsa dan persatuan, serta kesejukan demokrasi,” tambahnya.
Ketua Umum Partai Gerindra berpesan kepada pendukungnya bahwa pasangan Prabowo – Gibran bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah menetapkannya menjadi Presiden dan Wakil Presiden terpilih yang akan dilantik pada bulan Oktober 2024 mendatang.
“Bahwa apa yang sudah ditetapkan KPU perolehan pasangan prabowo Gibran dalam pemilu 2024 adalah 58,6 persen, ini adalah hasil proses demokrasi, hasil perjuangan yang sungguh-sungguh kerja keras para pemilih, para pendukung, relawan Prabowo – Gibran dan Tim Kampanye Nasional (TKN),” ujarnya.
Pada Kamis (18/4) kelompok relawan Prabowo – Gibran berencana untuk melakukan aksi damai di depan gedung MK pada Jumat (19/4). Aksi damai itu kabarnya akan dihadiri sebanyak 100 ribu orang yang dimulai pukul 14.00 WIB.
Dalam aksi damai itu mereka menyuarakan agar MK menolak permohonan pasangan capres nomor urut 01 dan 03. Aksi damai juga untuk merespons tudingan yang menyebut Prabowo – Gibran mendapat suara terbanyak dalam pilpres karena bansos kepada banyak warga.
Recommended Article
News Update
China Calls for Accelerated Construction of China-Thailand Railwa...
Chinese President Xi Jinping emphasized the importance of accelerating the construction of the China-Thailand Railway and expanding cooperation in innovative fields such as new energy, the digital economy, and artificial...
President Prabowo Highlights Indonesia's Renewable Energy Commitm...
President Prabowo also explained that Indonesia has great potential in developing green energy, including geothermal, hydro, solar power, and bioenergy.
Jakarta Residents Must Sort Waste to Avoid Retribution Fees
The Jakarta Provincial Government (Pemprov) will require residents to sort their waste starting January 1, 2025, to be exempt from the cleaning service levy (RPB).
2 Tourism Villages in Indonesia Receive Best Tourism Villages 202...
Jatiluwih Tourism Village (Bali) and Wukirsari Tourism Village (Special Region of Yogyakarta) won the “Best Tourism Villages 2024” award from the United Nations World Tourism Organization
Trending
- # Daily Update
- # Regional
- # Nasional
- # Internasional
Popular Post
SOEs Ministry Tries Out Four Days in Workweek System
The State-Owned Enterprises (SOEs) Ministry is testing the implementation of a four-day workweek. This was shared on Instagram @lifeatkbumn on Saturday (6/8).
TransJakarta Extends Operational Hours of Soekarno-Hatta Airport...
TransJakarta extended its service time until midnight for the corridor with destination to the Soekarno-Hatta International Airport, starting Wednesday (6/19).