• Jumat, 20 September 2024

Gempa Magnitudo 7,5 Guncang Taiwan Picu Peringatan Tsunami di Jepang hingga Filipina

Gempa Magnitudo 7,5 Guncang Taiwan Picu Peringatan Tsunami di Jepang hingga Filipina
Ilustrasi gempa. (Image by Tumisu from Pixabay)

SEAToday.com, Jakarta-Gempa magnitudo 7,5 mengguncang Taiwan pada Rabu, 3 April 2024 pagi. Peristiwa ini turut memicu peringatan tsunami di Jepang selatan.

Dilansir The Guardian, tayangan televisi menunjukkan gedung-gedung yang runtuh di kota Hualien, di pantai timur Taiwan, dengan laporan bahwa ada orang-orang yang terjebak di dalamnya. Sebuah bangunan berlantai lima di Hualien terlihat rusak berat, lantai pertamanya runtuh dan sisanya bersandar pada sudut 45 derajat.

Di ibu kota, Taipei, ubin berjatuhan dari gedung-gedung tua dan di beberapa kompleks perkantoran yang lebih baru. Kepala biro pemantau gempa bumi Taiwan, Wu Chien-fu, mengatakan bahwa dampak gempa terdeteksi hingga ke Kinmen, sebuah pulau yang dikuasai Taiwan di lepas pantai China.

Beberapa gempa susulan dirasakan di Taipei dalam satu jam setelah gempa pertama. Media Jepang mengatakan bahwa gempa magnitudo 7,5 tersebut dapat memicu gelombang setinggi tiga meter di beberapa daerah di prefektur Okinawa, yang terletak sekitar 1.000 mil di selatan Tokyo.

Stasiun televisi NHK mengatakan bahwa tsunami setinggi 30 cm telah menghantam daratan di Yonaguni, sebuah pulau terpencil yang berjarak 110 km dari Taiwan, namun memperingatkan bahwa gelombang yang lebih tinggi dapat menyusul.

Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) mengatakan bahwa gempa tersebut magnitudo 7,4, dengan pusat gempa berada di 18 km (11 mil) selatan kota Hualien, Taiwan, pada kedalaman 34,8 km. Badan pemantau gempa bumi Taiwan menyatakan kekuatannya magnitudo 7,2.

Badan seismologi Filipina pada Rabu merilis peringatan tsunami untuk daerah pesisir yang berbatasan dengan Samudera Pasifik, mengatakan bahwa mereka diperkirakan akan mengalami "gelombang tsunami yang tinggi". Orang-orang di daerah pesisir di beberapa provinsi disarankan untuk segera mengungsi ke tempat yang lebih tinggi atau pindah ke pedalaman.

Penyiar di lembaga penyiaran publik Jepang, NHK, mendesak orang-orang untuk tidak mendekati pantai dan mengungsi ke daerah yang lebih tinggi, sementara peringatan dalam bahasa Inggris dan Jepang muncul di layar.

Share
Berita Terkini
14 Perjalanan Whoosh Dibatalkan Akibat Gempa di Kabupaten Bandung

14 Perjalanan Whoosh Dibatalkan Akibat Gempa di Kabupaten Bandung

262 Orang Meninggal Akibat Topan Yagi di Vietnam

Media Vietnam melaporkan 29 orang tewas dalam 24 jam terakhir akibat topan Yagi, menambah total korban tewas akibat topan tersebut di Vietnam menjadi 262 orang.

Australia akan Batasi Akses Anak ke Sosial Media

Pemerintah Australia, Selasa (10/9) menyatakan jika tahun ini akan mengesahkan undang-undang tentang usia minimum bagi anak-anak untuk mengakses media sosial.

64 Meninggal, Ratusan Terluka akibat Topan Super Yagi Melanda Vie...

Jumlah korban meninggal di Vietnam meningkat menjadi sedikitnya 64 orang, Senin (9/9), sementara ratusan orang lainnya terluka akibat topan super Yagi yang melanda dan menyebabkan banjir serta tanah longsor.

Peneliti BRIN Publikasikan Spesies Baru Endemik Indonesia Anggrek...

Peneliti Pusat Riset Biosistematika dan Evolusi, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mempublikasikan temuan tanaman anggrek spesies baru dari pulau Sulawesi yang dikenal masyarakat sebagai Anggrek Kuku Macan.

Trending Topic
Trending Topic
Trending
Trending
Popular Post

Sekolah Dasar Muhammadiyah di Sidoarjo Menerapkan Waktu Tidur Sia...

SD Muhammadiyah 4 Zamzam di Sidoarjo, Jawa Timur, menjadikan tidur siang sebagai salah satu pelajaran yang wajib diikuti siswa.

Peltu (Purn) Tatang Koswara Penembak Jitu Indonesia yang Diakui...

Tatang Koswara, lahir di Cibaduyut pada 12 Desember 1946 adalah salah satu penembak jitu (sniper) Indonesia yang diakui dunia.

Ghisca Debora Berniat Meraup Untung Rp250 Ribu per Tiket dari Pen...

Ghisca Debora Aritonang, tersangka penipuan tiket Coldplay, meraup keuntungan sebesar Rp250.000 per tiket.

Ketua KPK Firli Bahuri Ditetapkan sebagai Tersangka

Polda Metro Jaya menetapkan Ketua KPK Firli Bahuri sebagai tersangka dalam kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.