• Sabtu, 21 September 2024

Unggahan Ivanka Trump Pasca Sang Ayah Donald Trump Ditembak Saat Kampanye

Unggahan Ivanka Trump Pasca Sang Ayah Donald Trump Ditembak Saat Kampanye
Ivanka Trump anak Donald Trump bersyukur sang ayah selamat meski ditembak saat kampanye (Foto: Instagram @ivankatrump)

SEAToday.com, Pennsylvania – Ivanka Trump anak Donald Trump bersyukur kondisi ayahnya selamat meski tertembak saat sedang kampanye di daerah Butler, Pennsylvania pada Sabtu (13/7) waktu Amerika Serikat. Lewat unggahan di akun Instagram pribadinya, Ivanka yang merupakan anak Donald dari pernikahan pertamanya menuliskan pernyataan.

“Terima kasih atas cinta dan doa-doa anda untuk ayah saya dan para korban kekerasan yang tak masuk akal di Butler, Pennsylvania,” tulis Ivanka dalam bahasa Inggris. Ivanka mengucapkan terima kasih kepada banyak pihak yang sudah membantu menyelamatkan Donald dari kejadian memilukan tersebut.

“Saya berterima kasih kepada Secret Service dan petugas penegak hukumlainnya atas tindakan yang cepat dan tegas mereka. Saya berdpa untuk negara kita. Aku mencintaimu Ayah, hari ini, dan selalu,” tulisnya lagi. Sebagai anak mungkin yang dirasakan Ivanka sangat kaget karena ayahnya ditembak oleh orang tak dikenal.

Aksi penembakan itu menyebabkan telinga Trump luka dan berdarah. Ketika para anggota Secret Service berusaha menyelamatkan turun dari pangung, mantan Presiden Amerika Serikat ini masih terlihat tenang sambil mengepalkan tangan kanannya.

Anggota Secret Service sudah menyelidiki adanya upaya pembunuhan yang dilakukan kepada Trump. Untungnya pelaku penembakan yang merupakan pria berusia 20 tahun sudah ditembak mati. Dalam kejadian itu selain pelaku yang tewas, seorang peserta kampanye Trum juga meninggal dunia dan dua orang lainnya dalam kondisi yang cukup kritis.

Pelaku penembakan yang bernama Thomas Crooks melakukan aksinya di sebuah atap di dekat lokasi kampanye.Kabarnya Thomas menembak Trump menggunakan sebuah senapan karena jaraknya dengan posisi berdiri Trump mencapai ratusan meter.

Kejadian yang dialami Trump tentu saja menjadikan keamanan sebagai prioritas di Amerika Serikat jelang pemilihan presiden, terutama bagi keselamatan calon presiden. “Secret Service telah menerapkan langkah-langkah perlindungan dan mantan Presiden dalam keadaan aman. Ini sekarang menjadi investigasi aktif Secret Service dan informasi lebih lanjut akan dirilis jika tersedia," kata kepala juru bicara Secret Service, Anthony Guglielmi kepada media.

 

Share
Berita Terkini
14 Perjalanan Whoosh Dibatalkan Akibat Gempa di Kabupaten Bandung

14 Perjalanan Whoosh Dibatalkan Akibat Gempa di Kabupaten Bandung

262 Orang Meninggal Akibat Topan Yagi di Vietnam

Media Vietnam melaporkan 29 orang tewas dalam 24 jam terakhir akibat topan Yagi, menambah total korban tewas akibat topan tersebut di Vietnam menjadi 262 orang.

Australia akan Batasi Akses Anak ke Sosial Media

Pemerintah Australia, Selasa (10/9) menyatakan jika tahun ini akan mengesahkan undang-undang tentang usia minimum bagi anak-anak untuk mengakses media sosial.

64 Meninggal, Ratusan Terluka akibat Topan Super Yagi Melanda Vie...

Jumlah korban meninggal di Vietnam meningkat menjadi sedikitnya 64 orang, Senin (9/9), sementara ratusan orang lainnya terluka akibat topan super Yagi yang melanda dan menyebabkan banjir serta tanah longsor.

Peneliti BRIN Publikasikan Spesies Baru Endemik Indonesia Anggrek...

Peneliti Pusat Riset Biosistematika dan Evolusi, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mempublikasikan temuan tanaman anggrek spesies baru dari pulau Sulawesi yang dikenal masyarakat sebagai Anggrek Kuku Macan.

Trending Topic
Trending Topic
Trending
Trending
Popular Post

Sekolah Dasar Muhammadiyah di Sidoarjo Menerapkan Waktu Tidur Sia...

SD Muhammadiyah 4 Zamzam di Sidoarjo, Jawa Timur, menjadikan tidur siang sebagai salah satu pelajaran yang wajib diikuti siswa.

Peltu (Purn) Tatang Koswara Penembak Jitu Indonesia yang Diakui...

Tatang Koswara, lahir di Cibaduyut pada 12 Desember 1946 adalah salah satu penembak jitu (sniper) Indonesia yang diakui dunia.

Ghisca Debora Berniat Meraup Untung Rp250 Ribu per Tiket dari Pen...

Ghisca Debora Aritonang, tersangka penipuan tiket Coldplay, meraup keuntungan sebesar Rp250.000 per tiket.

Ketua KPK Firli Bahuri Ditetapkan sebagai Tersangka

Polda Metro Jaya menetapkan Ketua KPK Firli Bahuri sebagai tersangka dalam kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.