Prabowo Subianto Janji Percepat Pembangunan di IKN Usai Dilantik Sebagai Presiden
SEAToday.com, Penajam Paser Utara - Presiden terpilih Prabowo Subianto berjanji akan percepat pembangunan di Ibu Kota Nusantara (IKN). Hal itu diungkap Prabowo di sela-sela Sidang Kabinet Paripurna yang berlangsung di Istana Garuda, kawasan IKN, Kalimantan Timur.
Prabowo yang akan dilantik sebagai presiden pada bulan Oktober 2024 mendatang berkomitmen untuk melanjutkan dan menyelesaikan pembangunan IKN yang sampai sekarang masih terus berjalan.
Menurut Prabowo proyek IKN ini sangat penting karena bisa memberikan manfaat dalam upaya pemerataan pembangunan dan untuk mengurangi beban di Pulau Jawa yang selama ini menjadi pusat pemerintahan karena ibu kota berada di Jakarta.
“Menurut saya bahwa IKN ini akan kita tuntaskan, akan kita selesaikan dengan baik karena memang sangat dibutuhkan. Penting untuk pemerataan dan keinginan kita untuk meringankan daya dukung Pulau Jawa terhadap konsentrasi populasi dan konsentrasi kegiatan,” ucap Prabowo dilansir dari situs Presiden Republik Indonesia.
Prabowo yang datang ke IKN sangat bangga dengan perkembangan pembangunan di daerah tersebut termasuk munculnya nuansa budaya yang cukup kuat. “Intinya akan kami percepat dan lanjutkan nanti,” tambah Prabowo.
Nantinya Prabowo akan memprioritaskan beberapa pembangunan infrastruktur di IKN yang bisa dipercepat atau didahulukan, seperti Gedung MPR/DPR RI, perumahan untuk para pejabat yudikatif, termasuk kantor Mahkamah Agung dan Mahkamah Konstitusi.
“Menurut saya apabila kantor itu sudah selesai, sebetulnya secara substansi ibu kota pemerintah sudah bisa beroperasi di sini. Jadi kita tidak perlu tunggu yang lain-lain. Saya kira yang lain-lain itu akan menyusul,” bilang Prabowo.
Prabowo menyoroti pentingnya kesiapan menghadapi potensi bencana di IKN karena konsep sebagai daerah forest city. Menurutnya Indonesia perlu memiliki teknologi canggih untuk pemantuan dan penambahan tim pemadaman kebakaran karena bencana bisa mengancam IKN.
Prabowo mengucapkan terima kasih atas dukungan para pihak termasuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan para menteri terkait yang sudah menyiapkan anggaran untuk persiapan pemerintahan yang akan dipimpin oleh Prabowo. Prabowo berharap tantangan global bisa diatasi dengan kerja sama yang baik di Indonesia.
Recommended Article
News Update
US President-Elect Donald Trump Appoints Elon Musk to Lead Govern...
US president-elect Donald Trump has appointed SpaceX founder Elon Musk (@elonmusk) to lead the Government Efficiency Department.
President Prabowo Meets President Joe Biden to Mark 75th Annivers...
Indonesian President Prabowo Subianto held a bilateral meeting with US President Joe Biden at the White House in Washington DC on Tuesday (11/12).
Prabowo Meets Biden at The White House to Discuss Indonesia-US Di...
During the meeting, President Prabowo was warmly received by President Biden, and the two leaders discussed the strong diplomatic ties between Indonesia and the U.S.
Multiple Accidents on Cipularang Toll Road KM 92 Damaging Numerou...
The collision occurred as the KM 92 area was hit by heavy rain and lightning, which likely contributed to poor visibility and slippery road conditions.
Trending
- # Daily Update
- # Regional
- # Nasional
- # Internasional
Popular Post
SOEs Ministry Tries Out Four Days in Workweek System
The State-Owned Enterprises (SOEs) Ministry is testing the implementation of a four-day workweek. This was shared on Instagram @lifeatkbumn on Saturday (6/8).
TransJakarta Extends Operational Hours of Soekarno-Hatta Airport...
TransJakarta extended its service time until midnight for the corridor with destination to the Soekarno-Hatta International Airport, starting Wednesday (6/19).