• Saturday, 23 November 2024

Fakta-fakta Kecelakaan Maut di KM 58 Jalan Tol Cikampek Saat Arus Mudik Lebaran

Fakta-fakta Kecelakaan Maut di KM 58 Jalan Tol Cikampek Saat Arus Mudik Lebaran
Fakta-fakta Kecelakaan di Jalan Tol Cikampek KM 58 (ANTARA FOTO)

SEAToday.com, Karawang – Kecelakaan terjadi di ruas tol Jakarta-Cikampek di KM 58 Karawang, Jawa Barat pada Senin 8 April 2024 atau H-2 lebaran. Kecelakaan tersebut  melibatkan tiga kendaraan, dua kendaraan pribadi dan satu bus serta mengakibatkan belasan korban meninggal dunia. Berikut fakta-fakta tentang kecelakaan maut ini.

1. Kronologi

Kronologi kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan yakni mobil Daihatsu Gran Max, Daihatsu Terios dan Bus Primajasa. Mobil Grand Max melaju dari arah Jakarta menuju Cikampek di jalur contraflow. Namun di tengah perjalanan Gran Max mengalami masalah sehingga mencoba menepi ke pinggir tol.

Namun naas, ketika menyebrangi jalur contraflow, dari arah berlawanan muncul bus Primajasa dari arah Bandung sehingga kecelakaan tak bisa terhindarkan. Mobil Terios mencoba menghindar kecelakaan namun gagal dan malah menabrak bagian belakang bus.

2. Jumlah Korban

Kecelakaan saat arus mudik lebaran ini menyebabkan 12 orang dinyatakan meninggal dunia. Ke-12 korban tersebut antara lain tujuh pria dan lima wanita. Beberapa jenazah mengalami luka bakar karena kendaraan terbakar. Mayoritas korban meninggal diduga pengendara dan penumpang mobil Gran Max. Jenazah korban meninggal dan luka-luka dibawa ke RSUD Karawang.

3. Identifikasi Korban

Proses identifikasi korban kecelakaan langsung dilakukan pihak berwajib dibantu TNI danpihak rumah sakit. Mengingat beberapa korban mengalami luka bakar sehingga diperlukan proses identifikasi untuk mendapatkan ciri-ciri korban yang meninggal.

“Kita sedang melakukan upaya untuk mendapatkan ciri-ciri dari korban yang meninggal,” ujar Kapolri Jenderal Listyo Sigit di RSUD Karawang kepada wartawan. Beberapa korban meninggal berhasil diidentifikasi termasuk dari temuan kartu identitas (KTP) yang ditemukan.

4. Contraflow Sempat Dihentikan

Imbas dari kecelakaan tersebut, contraflow tol Jakarta-Cikampek dari KM 48-KM70 ditutup selama beberapa jam. Penghentian contraflow ini menyebabkan kemacetan panjang dari dua arah sepanjang 8 km.

5. Santunan Korban

Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A Purwantono memastikan seluruh korban meninggal dan luka-luka mendapatkan santunan. Santunan itu akan diberikan kepada keluarga korban yang meninggal dan yang mengalami luka-luka “Tidak perlu khawatir karena seluruh korban akan dijamin,” ujar Rivan kepada wartawan.

Share
News Update
UN Condemns Security Council’s Failure to Pass Crucial Ceasefire Resolution

UN Condemns Security Council’s Failure to Pass Crucial Ceasefire Resolution

Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futs...

The formation of the new management for these two federations under PSSI aims to align all stakeholders related to football in Indonesia.

BAZNAS to Build Hospitals, Mosques, Schools in Gaza Recovery Prog...

The funds to be used are the donation funds that are still being held for the Palestinian people. According to him, the donation for Palestine titled “Membasuh Luka Palestina”

Ngurah Rai Airport Expands Access to Nusantara via Balikpapan wit...

General Manager of PT Angkasa Pura Indonesia I Gusti Ngurah Rai Airport Ahmad Syaugi Shahab in Denpasar, on Wednesday (11/20), said this route adds connection opportunities to the State Capital of the Archipelago.

Minister Yusril Clarifies: Mary Jane Veloso Transferred, Not Rele...

Yusril explained that the Indonesian government had received an official request from the Philippine government regarding the transfer of Mary Jane Veloso. The transfer can be carried out if the conditions set by the Ind...

Trending
LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1