• Saturday, 26 April 2025

Jakarta Jadwalkan Kegiatan Budaya Setiap Bulan Mulai Juni 2025

Jakarta Jadwalkan Kegiatan Budaya Setiap Bulan Mulai Juni 2025
Penampilan Kahitna saat bernyanyi pada acara pencanangan HUT ke-497 Jakarta di Bundaran HI, Jakarta, Minggu (19/5/2024). (dok: ANTARA FOTO/Erlangga Bregas Prakoso)

SEAToday.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta menjadwalkan kegiatan budaya di area kegiatan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) setiap bulan yang akan dimulai Juni 2025.

Kegiatan budaya di area kegiatan HKBH Jalan Sudirman-Thamrin ini akan dimulai dengan pertunjukan pencak silat.

"2.000 atlet pencak silat akan ada di sekitar air mancur Bundaran HI, sekitar Monas. Kami akan buat semacam flash mob (berkumpul pada waktu dan tempat yang ditetapkan). Tapi semua konsepnya silat," ujar Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno, Jumat (25/4/).

Tidak hanya pencak silat, kegiatan budaya lain seperti pertunjukan tari Betawi dan tari Bali juga akan ditampilkan di area HBKB.

"Jadi kalau Banyuwangi ada Gandrung Sewu, Jakarta akan kami mulai setiap bulan akan ada kegiatan budaya di Car Free Day. Artinya kami akan tampilkan kebudayaan yang ada di Jakarta hingga menuju tahun 2027," kata Rano.

Menurutnya, Jakarta yang akan berusia 500 tahun atau lima abad pada tahun 2027 memiliki panggung besar yang bisa dimanfaatkan sebagai lokasi pelaksanaan kegiatan kebudayaan.

"Panjangnya luar biasa dari mulai GBK sampai ke Monas," kata dia.

Di sisi lain, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Jakarta, Moch. Miftahulloh Tamary mengatakan pada Juni mendatang, sekitar 1.000 orang akan tampil dalam pergelaran kolosal dan tradisional.

Ia menyebut bahwa Jakarta saat ini menuju usia 500 tahun atau lima abad dan Pemprov Jakarta menginginkan budaya Betawi menjadi tuan rumah di Jakarta.

Menurut Miftahulloh akan ada banyak kegiatan ataupun tampilan yang akan diselenggarakan Pemprov Jakarta.

Share
Insight Indonesia
Indonesia Responds to US Tariffs with Tax Relief Measures

Indonesia Responds to US Tariffs with Tax Relief Measures

TNI Law Amendments Officially Passed by Parliament

The Bill on Amendments to Law Number 34 of 2004 on the Indonesian National Armed Forces (TNI) has been approved

President Prabowo Leads Meeting on Downstream Industry Accelerati...

President Prabowo Subianto held a limited meeting with several cabinet ministers at his residence in Hambalang, Bogor

Japan's Prime Minister Supports Indonesia to Become a Member of O...

Japan's Prime Minister, Shigeru Ishiba, expressed his support for Indonesia's efforts to become a full member of the Organization for Economic Cooperation and Development (OECD), which currently consists of 38 countries...

Muhammadiyah: Ramadan 2025 Begins March 1, Eid Falls on March 30

Muhammadiyah Central Leadership (PP), Tuesday (7/1), officially set the beginning of Ramadan 1446 Hijri on March 1, 2025. Meanwhile, Eid al-Fitr or Lebaran will fall on March 30, 2025.

Trending Topic
Weather Forecast
Weather Forecast Today: Some Cities Are Expecting Light Rain

Weather Forecast Today: Some Cities Are Expecting Light Rain

Potential Extreme Weather to Hit Western Indonesia

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) has identified the potential for extreme weather in western Indonesia

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) Predic...

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) predicts that high-intensity rainfall will continue until March 11. Although a slight decrease in intensity is expected in the coming days due to weather modific...

Weather Forecast: Light Rain Across Jakarta on Thursday Afternoon

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) forecasts that all areas of Jakarta will experience light rain on Thursday (2/13) afternoon.

Jakarta Weather Forecast: Rain in the Morning, Clouds Throughout...

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) has forecasted light rain in several areas of Jakarta on Tuesday morning, including West Jakarta, Central Jakarta, East Jakarta, North Jakarta, and the Thousand...