• Kamis, 24 April 2025

Fakta-fakta Vonis Helena Lim di Sidang Kasus Korupsi Timah, Beda dengan Harvey Moeis

Fakta-fakta Vonis Helena Lim di Sidang Kasus Korupsi Timah, Beda dengan Harvey Moeis
Helena Lim divonis lebih ringan dibanding Harvey Moeis dalam kasus korupsi timah (Sumber Foto: ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/nym)

SEAToday.com, Jakarta – Helena Lim akhirnya divonis hakim dalam sidang kasus korupsi timah pada Senin (30/12) lalu. Namun vonis dan uang ganti rugi yang diterima Helena berbeda dengan hukuman Harvey Moeis suami Sandra Dewi.

Harvey yang sepekan sebelumnya sudah divonis terbukti melakukan tindak pidana korupsi. Harvey divonis dengan hukuman penjara 6,5 tahun dan diwajibkan membayar uang pengganti senilai Rp 210 miliar. Hukuman yang diterima Helena lebih ringan dibandingkan Harvey. Berikut fakta-fakta vonis Helena:

1.5 Tahun Penjara

Hakim menjatuhkan vonis Helena dengan hukuman penjara selama 5 tahun. Helena terbukti ikut berperan dalam korupsi pengelolaan timah. Vonis penjara Helena lebih ringan dibandingkan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Dalam sidang tuntutan JPU menuntut wanita yang memiliki julukan Crazy Rich PIK tersebut dengan hukuman penjara selama 8 tahun.

2.Uang Pengganti

Besaran uang pengganti yang harus dibayarkan Helena juga tak sebesar Harvey. Jika Harvey harus membayar sebanyak Rp 210 miliar, Helena hanya diminta membayar uang pengganti Rp 900 juta.

3.Denda

Selain membayar uang pengganti, Helena juga dijatuhkan denda oleh hakim dengan uang Rp 750 juta atau subside 6 bulan penjara. Sementara besaran denda yang diberikan kepada Harvey lebih besar dari Helena, senilai Rp 1 miliar.

4.Aset Dikembalikan

Setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi timah, penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) menyita aset-aset milik Helena bernilai fantastis yang diduga didapatkan dari hasil uang korupsi timah.

Namun hakim justru memerintahkan jaksa untuk mengembalikan aset Helena yang sudah disita karena aset tersebut didapatkan Helena tak terkait dengan kasus korupsi timah. Sementara aset Harvey masih disita oleh jaksa dan tak diminta untuk dikembalikan.

 

Share
Kabar Indonesia
Indonesia dan Turki Teken 3 MoU Bidang Kedaruratan, Kebudayaan, dan Komunikasi

Indonesia dan Turki Teken 3 MoU Bidang Kedaruratan, Kebudayaan, dan Komunikasi

Prabowo Terbitkan Aturan Baru, Korban PHK Dapat Tunjangan 60% Gaj...

Presiden Prabowo Subianto resmi menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 6 Tahun 2025 yang mengubah aturan sebelumnya tentang Program Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP). Dalam aturan baru ini, pekerja yang mengalami P...

Prabowo Putuskan Pemeriksaan Kesehatan Gratis Berjalan Mulai 10 F...

Presiden Prabowo Subianto putuskan program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) resmi berjalan secara nasional pada 10 Februari 2025.

Kemendikdasmen Libatkan Sekolah Swasta dalam SPMB

Kemendikdasmen turut melibatkan sekolah swasta dalam Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) yang akan menggantikan sistem PPDB pada 2025.

Menteri Pariwisata Tegaskan Komitmen Wujudkan Pariwisata Aman

Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana menegaskan bahwa ingin komitmen pemerintah untuk mewujudkan pariwisata yang aman dan nyaman.

Berita Terkini
Trump dan Sejumlah Pemimpin Dunia Akan Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus

Trump dan Sejumlah Pemimpin Dunia Akan Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus

Presiden Prabowo Utus Jokowi hingga Thomas Djiwandono Hadiri Pema...

Presiden Prabowo Subianto mengutus empat utusan untuk menghadiri acara pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan, Roma, Sabtu (26/4).

Gunung Semeru Erupsi Rabu Pagi, Tinggi Letusan Capai 900 Meter

Gunung Semeru kembali erupsi dengan letusan setinggi 900 meter di atas puncak pada Rabu (23/4) pagi.

Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi 3 Kali pada Senin Malam

Gunung Lewotobi Laki-laki mengalami erupsi sebanyak tiga kali pada Senin (21/4/2025) dengan periode pengamatan pukul 18:00 hingga 24:00 WITA.

Gunung Lewotobi Laki-Laki Alami 9 Kali Erupsi pada Jumat

Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur (Flotim), Nusa Tenggara Timur (NTT), mengalami erupsi sebanyak sembilan kali pada Jumat (18/4/2025).