• Friday, 15 November 2024

4 Stasiun di Jakarta Layani Keberangkatan Selama Mudik Lebaran, Cek Disini

4 Stasiun di Jakarta Layani Keberangkatan Selama Mudik Lebaran, Cek Disini

SEAToday.com, Jakarta - Kementerian Perhubungan terus melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kenyamanan masyarakat selama perjalanan mudik dan balik Lebaran 2024. Salah satunya adalah menambah jumlah stasiun keberangkatan. 

Dikutip dari laman dephub.go.id, keberangkatan kereta api dari Jakarta akan dilakukan dari empat stasiun, yaitu Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebutkan hal ini dilakukan untuk memudahkan serta menghindari penumpukan penumpang di satu stasiun.

Selain itu, PT Kereta Api Indonesia (KAI) juga telah menambah dua rangkaian kereta api baru dengan tujuan Jawa Barat, yaitu KA Pangandaran dengan rute Stasiun Gambir-Stasiun Banjar, Tasikmalaya, dan KA Papandayan rute Stasiun Gambir-Stasiun Garut.

Sebelumnya, Kementerian Perhubungan memprediksi puncak arus mudik akan terjadi pada 8 April mendatang dan jumlah pemudik yang menggunakan kereta api mencapai 20,3 persen atau 39,32 juta.

Share
News Update
Bali Airport: 90 Flights Canceled in a Day Due to Eruption

Bali Airport: 90 Flights Canceled in a Day Due to Eruption

US President-Elect Donald Trump Appoints Elon Musk to Lead Govern...

US president-elect Donald Trump has appointed SpaceX founder Elon Musk (@elonmusk) to lead the Government Efficiency Department.

President Prabowo Meets President Joe Biden to Mark 75th Annivers...

Indonesian President Prabowo Subianto held a bilateral meeting with US President Joe Biden at the White House in Washington DC on Tuesday (11/12).

Prabowo Meets Biden at The White House to Discuss Indonesia-US Di...

During the meeting, President Prabowo was warmly received by President Biden, and the two leaders discussed the strong diplomatic ties between Indonesia and the U.S.

Multiple Accidents on Cipularang Toll Road KM 92 Damaging Numerou...

The collision occurred as the KM 92 area was hit by heavy rain and lightning, which likely contributed to poor visibility and slippery road conditions.

Trending