Kronologi 6 Turis Asing Tewas Diduga Keracunan Metanol di Laos
SEAToday.com, Jakarta - Sebanyak enam turis asing tewas karena dugaan menenggak minuman keras oplosan di Laos. Seorang remaja asal Australia bernama Holly Bowles menjadi turis keenam yang tewas akibat dugaan keracunan metanol massal.
Dilansir CNN, sebelumnya, seorang perempuan asal Inggris, remaja asal Australia, remaja asal Amerika Serikat, dan dua turis Denmark juga telah meninggal dalam beberapa hari terakhir setelah serentetan dugaan keracunan di destinasi wisata populer Vang Vieng.
Holly Bowles, 19, mengalami kondisi kritis dan sempat selama beberapa hari menjalani perawatan di negara tetangga Thailand setelah dievakuasi dari Laos. Temannya, Bianca Jones, yang juga berusia 19 tahun, meninggal dunia pada Kamis, 21 November 2024.
Kementerian Luar Negeri Inggris mengatakan pada Kamis bahwa seorang perempuan Inggris telah meninggal dunia di Laos. Ia kemudian diidentifikasi sebagai Simone White, seorang pengacara berusia 28 tahun.
Departemen Luar Negeri AS mengonfirmasi seorang warga negara Amerika telah meninggal di Vang Vieng. Sedangkan, Kementerian Luar Negeri Denmark sebelumnya juga mengatakan bahwa dua warga negara Denmark telah meninggal di Laos, namun tidak memberikan rincian lebih lanjut.
Penyebab kematian setidaknya tiga turis asing tersebut diyakini terkait dengan alkohol yang tercemar, kata media pemerintah negara itu pada Jumat, 22 November 2024 dalam laporan pertama mereka tentang keracunan massal.
Pada Sabtu, 23 November 2024, pemerintah Laos mengatakan bahwa penyelidikan sedang dilakukan untuk mencari tahu penyebab kematian dan berjanji untuk membawa para pelaku ke pengadilan.
Laos tetap bungkam mengenai kematian-kematian tersebut dalam beberapa hari terakhir bahkan ketika beberapa pemerintah asing mengeluarkan peringatan untuk berhati-hati terhadap alkohol yang tercemar dan laporan-laporan mengenai kematian dan keracunan meningkat.
Pada Jumat, Kantor Berita Resmi Laos (KPL) mengonfirmasi bahwa dua warga negara Denmark, keduanya perempuan, dan seorang warga negara Amerika Serikat, meninggal dunia di Vang Vieng pada 13 November 2024
"Dugaan penyebab kematian diyakini karena konsumsi minuman beralkohol yang tercemar," kata KPL. "Para pejabat sedang dalam proses mengumpulkan informasi rinci, bukti, dan kesaksian saksi dan diharapkan untuk segera merilis pernyataan resmi."
Pernyataan tersebut tidak menyebutkan apakah ada warga negara asing lainnya yang sakit. Pada Jumat, polisi juga menahan manajer dan pemilik hostel tempat para backpacker tersebut menginap, Associated Press melaporkan, mengutip seorang petugas di kantor Polisi Pariwisata Vang Vieng dan staf hostel.
Recommended Article
Insight Indonesia
Muhammadiyah: Ramadan 2025 Begins March 1, Eid Falls on March 30
Muhammadiyah Central Leadership (PP), Tuesday (7/1), officially set the beginning of Ramadan 1446 Hijri on March 1, 2025. Meanwhile, Eid al-Fitr or Lebaran will fall on March 30, 2025.
Ministry of Religious Affairs: 2025 Hajj Departure Begins Early M...
The Ministry of Religious Affairs (Kemenag) issued a travel plan for the 1446 Hijri/2025 Hajj pilgrimage after previously deciding on the Hajj Implementation Fee (BPIH) with the Hajj Working Committee (Panja) of the Hous...
Retirement Age for Workers Rises to 59 Years as of January 2025
This retirement age will be the basis for the utilization of the pension insurance program implemented by the Employment Social Security Agency (BPJS TK).
Government Plans To Have 5000 Heads of SPPG for Makan Bergizi Gra...
The government plans to have 5,000 heads of Nutrition Fulfillment Service Units (SPPG) to manage Makan Bergizi Gratis Programme.
Popular Post
SOEs Ministry Tries Out Four Days in Workweek System
The State-Owned Enterprises (SOEs) Ministry is testing the implementation of a four-day workweek. This was shared on Instagram @lifeatkbumn on Saturday (6/8).
TransJakarta Extends Operational Hours of Soekarno-Hatta Airport...
TransJakarta extended its service time until midnight for the corridor with destination to the Soekarno-Hatta International Airport, starting Wednesday (6/19).
Trending Topic
Weather Forecast
Jakarta Expected to Experience Rain Throughout the Day
The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) forecasts light rain across parts of DKI Jakarta from morning until night on Monday.
Weather Forecast: Light Rain Expected in Jakarta from Afternoon t...
The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) has forecasted light rain in Jakarta on Monday (1/20), expected to occur from afternoon until night.
Weather Forecast: Rainy Day in Jakarta, Prepare for Showers from...
The Jakarta area is forecasted to experience rain starting Thursday (1/16) afternoon and continuing into the evening, according to the Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG).
BMKG Predicts Light Rain in 20 Regions in Indonesia Today
As many as 20 regions in Indonesia have the potential to experience light rain on Tuesday (7/1/2025) today. Here is the complete list.