• Wednesday, 25 December 2024

Uni Eropa Sahkan Peraturan AI Pertama di Dunia

Uni Eropa Sahkan Peraturan AI Pertama di Dunia
Parlemen Uni Eropa. Foto: AP

SEAToday.com, Strasbourg - Parlemen Uni Eropa (UE) pada hari Rabu (13/3) menyetujui Undang-Undang (UU) pertama di dunia yang mengatur tentang kecerdasan buatan (AI).

Undang-undang AI ini menetapkan kerangka kerja yang komprehensif untuk mengatur penggunaan AI dengan pendekatan berbasis risiko. UU ini membagi produk atau layanan AI ke dalam beberapa kategori, mulai dari yang berisiko rendah hingga "risiko yang tidak dapat diterima". Semakin berisiko pengaplikasian AI tersebut, semakin banyak pengawasan yang harus dilakukan. Undang-undang ini juga mengatur model AI generatif, yang salah satunya mengharuskan gambar, video, atau audio yang dihasilkan oleh AI dari orang, tempat, atau peristiwa yang sudah ada untuk ditandai sebagai hasil rekayasa.

Menurut anggota parlemen Dragos Tudorache, UU ini telah mendorong AI ke arah yang "manusiawi". Hal ini menempatkan manusia sebagai pengendali teknologi ini, dan dapat digunakan untuk membantu penemuan-penemuan baru, kemajuan masyarakat, dan banyak hal lainnya.

Aturan ini disahkan dengan suara yang sangat besar yaitu 523-46 dengan 49 abstain. Aturan ini diperkirakan akan mulai berlaku pada Mei 2024.

Share
News Update
Karawang Whoosh Station Set to Launch on December 24, 2024

Karawang Whoosh Station Set to Launch on December 24, 2024

Transjakarta Launches Open-Top Double-Decker Bus Tour, Let's Expl...

Transjakarta has unveiled its latest innovative offering, the Open Top Tour of Jakarta. This open-top double-decker bus service aligns with the city’s vision of becoming a global destination by enhancing its appeal as a...

91 Indonesians Successfully Evacuated from Syria, Safely Arrived...

The Ministry of Foreign Affairs has successfully evacuated 91 Indonesian citizens from Syria on December 20 and 21, 2024. The evacuation was divided into three flights.

Criminal Investigation Agency Question Cooperatives Minister Budi...

Budi Arie Setiadi, current Minister of Cooperatives, questioned by Kortastipidkor regarding undisclosed matters. Investigation linked to past scandals.

Light Rain Expected Across Most of Jakarta

The BMKG forecasts light rain for most areas of Jakarta and the Thousand Islands on Thursday, (12/19/2024).

Trending Topic