• Tuesday, 04 March 2025

Imbas Banjir, Listrik Stasiun Bekasi Padam

Imbas Banjir, Listrik Stasiun Bekasi Padam
Foto udara banjir menggenangi Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa (4/3/2025) (dok: ANTARA/HO-BNPB)

SEAToday.com, Jakarta - PT KAI Commuter Indonesia (KCI) mengumumkan terjadi pemadaman listrik di Stasiun KRL Bekasi imbas banjir.

"Saat ini listrik stasiun menggunakan genset. Sebagai optimalisasi terdapat penonaktifkan fasilitas lift dan eskalator," kata KCI dalam akun X @CommuterLine, Selasa (4/3).

KCI pun meminta maaf atas kejadian tersebut. Penumpang diimbau untuk tetapi mematuhi aturan dan arahan petugas serta tetap menjaga keselamatan.

Banjir dan luapan air yang berdampak pada perlintasan Stasiun Bekasi juga membuat perjalanan KRL lintas Bekasi mengalami kepadatan.

Kondisi ini pun membuat perjalanan kereta yang masuk dan keluar Stasiun Bekasi harus mengalami pergantian jalur, sehingga menyebabkan keterlambatan.

Akibat banjir di sekitar Stasiun Bekasi, KAI Commuter melakukan rekayasa pola operasi perjalanan Commuter Line Bekasi/Cikarang.

Berikut daftar KRL yang mengalami rekayasa pola operasi 

1. Commuter Line No.1161 relasi Kampung Bandan – Cikarang perjalanannya hanya sampai Stasiun Bekasi untuk kembali sebagai Commuter Line No.5531 relasi Bekasi – Kampung Bandan

2. Commuter Line No.5020 relasi Kampung Bandan – Cikarang perjalanannya hanya sampai Stasiun Bekasi untuk kembali sebagai Commuter Line No.5085 relasi Bekasi – Angke

3. Commuter Line No.6014 relasi Kampung Bandan – Bekasi perjalanannya hanya sampai Stasiun Cakung untuk kembali sebagai Commuter Line No.6021 relasi Cakung – Kampung Bandan

4. Commuter Line No.6016 relasi Kampung Bandan – Cikarang perjalanannya hanya sampai Stasiun Bekasi untuk kembali sebagai Commuter Line No.5091 relasi Bekasi – Angke.

BPBD Kota Bekasi mencatat ada 20 titik banjir di 7 kecamatan, Selasa (4/3), akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut. Ratusan warga harus mengungsi.

"Banjir melanda di 20 titik dari 7 Kecamatan di Kota Bekasi," ujar BPBD Kota Bekasi dalam keterangan tertulis, Selasa (4/3).

Share
Insight Indonesia
Japan's Prime Minister Supports Indonesia to Become a Member of OECD

Japan's Prime Minister Supports Indonesia to Become a Member of OECD

Muhammadiyah: Ramadan 2025 Begins March 1, Eid Falls on March 30

Muhammadiyah Central Leadership (PP), Tuesday (7/1), officially set the beginning of Ramadan 1446 Hijri on March 1, 2025. Meanwhile, Eid al-Fitr or Lebaran will fall on March 30, 2025.

Ministry of Religious Affairs: 2025 Hajj Departure Begins Early M...

The Ministry of Religious Affairs (Kemenag) issued a travel plan for the 1446 Hijri/2025 Hajj pilgrimage after previously deciding on the Hajj Implementation Fee (BPIH) with the Hajj Working Committee (Panja) of the Hous...

Retirement Age for Workers Rises to 59 Years as of January 2025

This retirement age will be the basis for the utilization of the pension insurance program implemented by the Employment Social Security Agency (BPJS TK).

Government Plans To Have 5000 Heads of SPPG for Makan Bergizi Gra...

The government plans to have 5,000 heads of Nutrition Fulfillment Service Units (SPPG) to manage Makan Bergizi Gratis Programme.

Trending Topic
Weather Forecast
Weather Forecast: Light Rain Across Jakarta on Thursday Afternoon

Weather Forecast: Light Rain Across Jakarta on Thursday Afternoon

Jakarta Weather Forecast: Rain in the Morning, Clouds Throughout...

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) has forecasted light rain in several areas of Jakarta on Tuesday morning, including West Jakarta, Central Jakarta, East Jakarta, North Jakarta, and the Thousand...

Weather Forecast: Light Rain Expected in Parts of Jakarta on Mond...

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) predicts that several areas in Jakarta will experience light rain on Monday (2/10) morning.

BMKG Forecasts Light Rain Across Jakarta on Thursday

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) has forecasted that rain will shower all administrative areas of Jakarta on Thursday (1/30) morning.

Jakarta Expected to Experience Rain Throughout the Day

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) forecasts light rain across parts of DKI Jakarta from morning until night on Monday.