• Tuesday, 17 September 2024

Apa itu Golden Visa? Visa yang Diterima Shin Tae-yong dari Presiden Jokowi

Apa itu Golden Visa? Visa yang Diterima Shin Tae-yong dari Presiden Jokowi
Pelatih Shin Tae-yong (STY) saat memimpin latihan timnas Indonesia di Lapangan Sepak Bola B, Gelora Bung Karno, Selasa (29/5). (source: ANTARA)

SEAToday.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan golden visa kepada pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) pada Kamis (25/7) di Jakarta. Momen itu bersamaan dengan peluncuran golden visa yang memang diberikan khusus kepada para WNA (warga negara asing).

Golden visa yang diterima STY sebagai WNA asal Korea Selatan ini karena prestasi dan kontribusinya yang sudah diberikannya untuk sepak bola Indonesia. Tak semua WNA bisa mendapat golden visa karena dilakukan proses seleksi yang ketat.

Selain STY beberapa WNA lain juga mendapatkan golden visa, misalnya para investor yang bekerja sama dengan Indonesia dan memutuskan tinggal di Indonesia. Kata Jokowi para penerima golden visa adalah orang-orang yang masuk dalam kategori good quality  traveller dan tidak diberikan sembarangan atau orang yang malah membahayakan keamanan negara.

Apa itu golden visa? Golden visa adalah pengelompokan terhadap visa tinggal terbatas, izin tinggal terbatas, izin tinggal tetap, dan izin masuk kembali untuk jangka waktu tertentu yakni paling lama 5 atau 10 tahun.

Siapa saja orang-orang yang bisa menerima golden visa di Indonesia?Sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Hukum dan HAM (Permenkumham) Nomor 11 Tahun 2024 tentang Perubahan atas Permenkumham  Nomor 22 Tahun 2023 tentang Visi dan Izin Tinggal.

Contohnya dalam bidang ekonomi para penerima golden visa yakni WNA sebagai investor perorangan yang bermaksud mendirikan perusahaan di Indonesia, WNA yang menjabat sebagai anggota direksi atau anggota dewan komisaris pada perusahaan yang akan didirikan di Indonesia yang merupakan bagian dari perusahaan luar wilayah Indonesia

STY sendiri sudah lama tinggal di Indonesia dengan visa yang cukup terbatas. Apalagi belum lama ini kontraknya sebagai pelatih Timnas Indonesia diperpanjang PSSI sehingga STY memiliki waktu panjang untuk berada di Indonesia paling tidak tiga tahun ke depan hingga kontraknya habis.

Prestasi yang sudah diberikan STY untuk Timnas Indonesia cukup banyak. Mulai dari prestasi di Piala Asia, Piala Asia U-23, hingga meloloskan Indonesia ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

 

 

Share
News Update
Typhoon Yagi Death Toll in Vietnam Rises to 262

Typhoon Yagi Death Toll in Vietnam Rises to 262

President Joko Widodo Leads His Cabinet Last Meeting in Nusantar...

President Joko Widodo chaired the final Plenary Cabinet Meeting of his administration on Friday (9/13), at the Garuda Palace in Nusantara (IKN).

Iran Launches Research Satellite Chamran-1 into Space

On Saturday (9/14), Iran successfully launched its domestically-produced research satellite, Chamran-1, into orbit at an altitude of 550 kilometers.

Israeli illegal settlers poison Palestinian livestock in West Ban...

Israeli illegal settlers killed 72 Palestinian sheep by poisoning their drinking water northwest of Jericho in the occupied West Bank, an activist said on Saturday (9/14).

2 SOEs on TIME World's Best Companies of 2024 List, Erick Thohir:...

Two state-owned enterprises (SOEs), PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk or BNI and PT Bank Mandiri (Persero) Tbk or Mandiri, made it to the TIME World's Best Companies of 2024 list.

Trending