• Saturday, 23 November 2024

Pramono dan Rano Gelar Kampanye Akbar di Stadion Madya GBK

Pramono dan Rano Gelar Kampanye Akbar di Stadion Madya GBK
Pramono Anung dan Rano Karno jalani kampanye akbar Sabtu (23/11) (Sumber Foto: ANTARA/Siti Nurhaliza)

SEAToday.com, Jakarta – Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung – Rano Karno menggelar kampanye akbar di Stadion Madya kompleks Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta Pusat, Sabtu (23/11) pukul 10.00 WIB.

Kampanye tersebut akan menjadi penutup rangkaian kampanye yang sudah berlangsung selama satu bulan ini sebelum memasuki masa tenang yang dimulai pada Minggu (24/11) hingga Selasa (26/11).

Dalam keterangannya Ketua Tim Pemenangan Pramono – Rano, Cak Lontong mengatakan kampanye akbar dihadiri oleh 20.000 massa pendukung dan masyarakat umum. Sebab kampanye akbar terbuka untuk umum.

“Semua warga DKI Jakarta boleh untuk datang ikut kampanye, selama sudah cukup umur,memiliki waktu, atau sekedar ingin ikut bersenang-senang karena ini pesta demokrasi untuk seluruh masyarakat yang penting acara berlangsung dengan tertib dan damai,” katanya dilansir Antara.

Beberapa musisi akan menjadi pengisi acara dalam kampanye akbar di antaranya Slank, Ardhito Pramono, HiVi, Sandy Sandoro, Lalahuta, Oom Leo Berkaraoke, dan masih banyak lagi. Kabarnya pada Kampanye Akbar Pramono dan Rano akan ada kejutan.

Diduga kejutan itu adalah kehadiran mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Anies resmi memberikan dukungan kepada Pramono dan Rano pada Pilkada DKI Jakarta 2024. Sebelumnya Anies juga sudah hadir di kampanye Pramono dan Rano di Lapangan Blok S beberapa waktu silam.

Isu Anies akan mendukung Pramono dan Rano sudah terlihat sejak pekan lalu. Ditandai dengan kedatangan Pramono dan Rano ke rumah Anies di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Anies menerima Pramono dan Rano sebagai bukti dukungan kepada pasangan tersebut.

Pilkada DKI Jakarta akan berlangsung pada Rabu 27 November 2024 mendatang. Pilkada DKI Jakarta juga serentak dilaksanakan bersama Pilkada di seluruh provinsi, kabupaten, kota di Indonesia.

Share
News Update
UN Condemns Security Council’s Failure to Pass Crucial Ceasefire Resolution

UN Condemns Security Council’s Failure to Pass Crucial Ceasefire Resolution

Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futs...

The formation of the new management for these two federations under PSSI aims to align all stakeholders related to football in Indonesia.

BAZNAS to Build Hospitals, Mosques, Schools in Gaza Recovery Prog...

The funds to be used are the donation funds that are still being held for the Palestinian people. According to him, the donation for Palestine titled “Membasuh Luka Palestina”

Ngurah Rai Airport Expands Access to Nusantara via Balikpapan wit...

General Manager of PT Angkasa Pura Indonesia I Gusti Ngurah Rai Airport Ahmad Syaugi Shahab in Denpasar, on Wednesday (11/20), said this route adds connection opportunities to the State Capital of the Archipelago.

Minister Yusril Clarifies: Mary Jane Veloso Transferred, Not Rele...

Yusril explained that the Indonesian government had received an official request from the Philippine government regarding the transfer of Mary Jane Veloso. The transfer can be carried out if the conditions set by the Ind...

Trending
LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1