• Sabtu, 21 September 2024

Daftar Tamu Undangan Pernikahan Crazy Rich India Anant Ambani dengan Radhika Merchant, Termasuk Shah Rukh Khan

Daftar Tamu Undangan Pernikahan Crazy Rich India Anant Ambani dengan Radhika Merchant, Termasuk Shah Rukh Khan
Anant Ambani, putra dari orang terkaya di Asia, Mukesh Ambani, akan menikah dengan Radhika Merchant pada 12 Juli 2024. (dok. Instagram/anant_ambani304)

SEAToday.com, Jakarta-Putra dari orang terkaya di Asia, Mukesh Ambani, Anant Ambani akan menikah dengan Radhika Merchant pada 12 Juli 2024. Pasangan ini juga akan menjalani upacara Shubh Aashirwad keesokan harinya.

India Today secara eksklusif mendapatkan akses ke kartu Shubh Aashirwad milik Anant Ambani dan Radhika Merchant. Acara yang akan berlangsung pada 13 Juli 2024 ini akan dimeriahkan oleh beberapa selebritas Bollywood.

Dilansir dari India Today, dress code untuk acara ini adalah pakaian formal India. Undangan tersebut juga menyebutkan bahwa acara ini akan dibatasi untuk tamu yang berusia di atas 14 tahun.

Daftar tamu yang hadir sangat spektakuler, menampilkan para aktor Bollywood, tokoh-tokoh industri India, politisi dan tokoh-tokoh internasional. Beberapa tamu yang telah dikonfirmasi hadir dari Bollywood termasuk Salman Khan, Shah Rukh Khan, Aamir Khan, Amitabh Bachchan, Ranbir Kapoor, Alia Bhatt, Arjun Kapoor, Janhvi Kapoor, Sidharth Malhotra, Kiara Advani, Shahid Kapoor, Vicky Kaushal dan masih banyak lagi.

Tidak hanya Bollywood, bahkan banyak pemimpin politik yang diundang untuk acara ini seperti keluarga Thackeray, Devendra Fadnavis, dan Eknaath Shinde. Keluarga Ambani juga mengundang tokoh-tokoh internasional, yang mana keluarga ini telah menyediakan jet pribadi.

Perayaan pernikahan Anant Ambani dimulai dengan sebuah upacara puja di kediaman keluarga Amban di Mumbai, Antilia pada 29 Juni 2024. Acara haldi mereka diadakan pada 8 Juli 2024, yang dihadiri oleh beberapa selebritis seperti Salman Khan, Ranveer Singh, Sara Ali Khan, Ananya Panday dan yang lainnya.

Pasangan ini akan menikah pada 12 Juli 2024 di Jio World Convention Centre di Mumbai, India. Pernikahan mereka, yang berlangsung selama tiga hari, memiliki tiga acara, yakni 'Shubh Vivaah' yang diikuti dengan 'Shubh Aashirwad' pada 13 Juli dan 'Mangal Utsav' atau resepsi pernikahan pada 14 Juli.

Share
Berita Terkini
14 Perjalanan Whoosh Dibatalkan Akibat Gempa di Kabupaten Bandung

14 Perjalanan Whoosh Dibatalkan Akibat Gempa di Kabupaten Bandung

262 Orang Meninggal Akibat Topan Yagi di Vietnam

Media Vietnam melaporkan 29 orang tewas dalam 24 jam terakhir akibat topan Yagi, menambah total korban tewas akibat topan tersebut di Vietnam menjadi 262 orang.

Australia akan Batasi Akses Anak ke Sosial Media

Pemerintah Australia, Selasa (10/9) menyatakan jika tahun ini akan mengesahkan undang-undang tentang usia minimum bagi anak-anak untuk mengakses media sosial.

64 Meninggal, Ratusan Terluka akibat Topan Super Yagi Melanda Vie...

Jumlah korban meninggal di Vietnam meningkat menjadi sedikitnya 64 orang, Senin (9/9), sementara ratusan orang lainnya terluka akibat topan super Yagi yang melanda dan menyebabkan banjir serta tanah longsor.

Peneliti BRIN Publikasikan Spesies Baru Endemik Indonesia Anggrek...

Peneliti Pusat Riset Biosistematika dan Evolusi, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mempublikasikan temuan tanaman anggrek spesies baru dari pulau Sulawesi yang dikenal masyarakat sebagai Anggrek Kuku Macan.

Trending Topic
Trending Topic
Trending
Trending
Popular Post

Sekolah Dasar Muhammadiyah di Sidoarjo Menerapkan Waktu Tidur Sia...

SD Muhammadiyah 4 Zamzam di Sidoarjo, Jawa Timur, menjadikan tidur siang sebagai salah satu pelajaran yang wajib diikuti siswa.

Peltu (Purn) Tatang Koswara Penembak Jitu Indonesia yang Diakui...

Tatang Koswara, lahir di Cibaduyut pada 12 Desember 1946 adalah salah satu penembak jitu (sniper) Indonesia yang diakui dunia.

Ghisca Debora Berniat Meraup Untung Rp250 Ribu per Tiket dari Pen...

Ghisca Debora Aritonang, tersangka penipuan tiket Coldplay, meraup keuntungan sebesar Rp250.000 per tiket.

Ketua KPK Firli Bahuri Ditetapkan sebagai Tersangka

Polda Metro Jaya menetapkan Ketua KPK Firli Bahuri sebagai tersangka dalam kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.