• Senin, 23 September 2024

Jelang Idul Adha 2024, Hewan Kurban di 119 Lokasi di Jakarta Dinyatakan Sehat

Jelang Idul Adha 2024, Hewan Kurban di 119 Lokasi di Jakarta Dinyatakan Sehat
Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Barat menyerahkan sertifikat sehat penjual hewan kurban di Wilayah Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, Senin (3/6/2024). (source: ANTARA)

SEAToday.com, Jakarta - Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta menyatakan bahwa hewan kurban di 119 lokasi penampungan di Jakarta dalam kondisi sehat.

Kondisi sehat yang dimaksud yaitu hewan kurban tidak ditemukan penyakit apapun dan terpenuhi secara syariat Islam.

Tanpa merinci dimana saja ke-119 lokasi penampungan,Kepala Dinas KPKP Provinsi DKI Jakarta, Suharini Eliawati menyampaikan bahwa jumlah lokasi penampungan hewan di Jakarta akan terus bertambah, sama halnya dengan angka hewan kurban yang tersedia.

Hingga Jumat (31/5), Dinas KPKP telah memeriksa sekitar 10.800 ekor hewan yang terdiri dari sapi, kerbau, kambing dan domba dan semua dinyatakan sehat.

"Ini pasti akan bertambah lagi karena memang dari data kami dua tahun terakhir itu kurang lebih ada di 61 ribu baik itu sapi, kerbau, kambing ataupun domba. Yang terbanyak memang sapi dan kambing," ujar Suharini.

Pemeriksaan hewan kurban ini akan terus berjalan hingga 10 Dzulhijah atau bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha ditambah tiga hari tasyrik.

Nantinya, saat Idul Adha akan ada sebanyak 100 petugas pemeriksa kesehatan hewan kurban yang ditugaskan di wilayah DKI Jakarta.

Selain melakukan pemeriksaan saat hewan hidup atau antemortem, Dinas KPKP bersama Kementerian Pertanian, Persatuan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) dan Fakultas Kedokteran IPB University juga akan melakukan pengecekan postmortem atau saat hewan sudah dipotong.

Tindakan ini dilakukan guna menjamin daging dan jeroan atau isi perut hewan seperti hati, aman dan layak dikonsumsi.

Suharini mengimbau para pemasok hewan kurban untuk melengkapi administrasi syarat masuk hewan ke DKI Jakarta.

Untuk calon pembeli hewan diminta untuk menanyakan surat keterangan kesehatan hewan pada penjual atau pemasok hewan memastikan kesehatan hewan, serta sebisa mungkin melakukan pemotongan hewan di rumah potong hewan (RPH).

Share
Berita Terkini
14 Perjalanan Whoosh Dibatalkan Akibat Gempa di Kabupaten Bandung

14 Perjalanan Whoosh Dibatalkan Akibat Gempa di Kabupaten Bandung

262 Orang Meninggal Akibat Topan Yagi di Vietnam

Media Vietnam melaporkan 29 orang tewas dalam 24 jam terakhir akibat topan Yagi, menambah total korban tewas akibat topan tersebut di Vietnam menjadi 262 orang.

Australia akan Batasi Akses Anak ke Sosial Media

Pemerintah Australia, Selasa (10/9) menyatakan jika tahun ini akan mengesahkan undang-undang tentang usia minimum bagi anak-anak untuk mengakses media sosial.

64 Meninggal, Ratusan Terluka akibat Topan Super Yagi Melanda Vie...

Jumlah korban meninggal di Vietnam meningkat menjadi sedikitnya 64 orang, Senin (9/9), sementara ratusan orang lainnya terluka akibat topan super Yagi yang melanda dan menyebabkan banjir serta tanah longsor.

Peneliti BRIN Publikasikan Spesies Baru Endemik Indonesia Anggrek...

Peneliti Pusat Riset Biosistematika dan Evolusi, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mempublikasikan temuan tanaman anggrek spesies baru dari pulau Sulawesi yang dikenal masyarakat sebagai Anggrek Kuku Macan.

Trending Topic
Trending Topic
Trending
Trending
Popular Post

Sekolah Dasar Muhammadiyah di Sidoarjo Menerapkan Waktu Tidur Sia...

SD Muhammadiyah 4 Zamzam di Sidoarjo, Jawa Timur, menjadikan tidur siang sebagai salah satu pelajaran yang wajib diikuti siswa.

Peltu (Purn) Tatang Koswara Penembak Jitu Indonesia yang Diakui...

Tatang Koswara, lahir di Cibaduyut pada 12 Desember 1946 adalah salah satu penembak jitu (sniper) Indonesia yang diakui dunia.

Ghisca Debora Berniat Meraup Untung Rp250 Ribu per Tiket dari Pen...

Ghisca Debora Aritonang, tersangka penipuan tiket Coldplay, meraup keuntungan sebesar Rp250.000 per tiket.

Ketua KPK Firli Bahuri Ditetapkan sebagai Tersangka

Polda Metro Jaya menetapkan Ketua KPK Firli Bahuri sebagai tersangka dalam kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.