NEWS
Prediksi Cuaca BMKG Hari Ini: Jakarta Berawan

SEAToday.com, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan mulai dari intensitas ringan hingga lebat yang dapat disertai kilat serta angin kencang akan turun di beberapa kota di Tanah Air.
Melansir lama resmi BMKG, prakirawan Sentia Ariant menyebut ha itu terjadi karena konvergensi memanjang di sekitar Samudra Hindia Barat Sumatera Barat, Samudra Hindia Selatan Bali hingga Jawa Timur, Samudra Pasifik Utara Papua, dan Kalimantan Utara hingga Kalimantan Tengah.
Hal tersebut meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sepanjang daerah yang dilewati konvergensi atau konfluensi. Berikut daftar daerah yang diprediksi turun hujan dengan beragam intensitas.
Hujan Lebat disertai Petir dan Angin
Pangkal Pinang, Denpasar, Mataram, Tanjung Selor, Banjarmasin, Manado, Jayawijaya, Merauke
Hujan Ringan hingga Sedang
Medan, Pekanbaru, Tanjung Pinang, Padang, Jambi, Bengkulu, Palembang, Bandar Lampung, Serang, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Kupang, Pontianak, Palangkaraya, Samarinda, Gorontalo, Palu, Mamuju, Makassar, Kendari, Ternate, Ambonm Sorong, Manokwari, Nabire, dan Jayapura
Berawan
Banda Aceh, Jakarta