Menlu Sugiono Bertemu Menlu AS Marco Rubio Bahas Kerjasama RI-Amerika Serikat

Menlu Sugiono Bertemu Menlu AS Marco Rubio Bahas Kerjasama RI-Amerika Serikat
Menteri Luar Negeri RI Sugiono bertemu dengan Menlu AS Marco Rubio di Washington DC, Amerika Serikat (Kementerian Luar Negeri)

SEAToday.com, Jakarta - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) sepakat berkomitmen menguatkan hubungan bilateral di berbagai bidang mulai dari politik, keamanan, perdagangan, dan investasi.

Hal itu terungkap dari peretmaun Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Sugiono dengan Menlu AS Marco Rubio di Washington DC, Rabu (16/4/2025) waktu setempat. 

“Pemerintah Indonesia telah banyak melakukan langkah-langkah deregulasi untuk mempermudah dan menciptakan situasi kondusif bagi investor asing,” kata Menlu Sugiono dalam keterangan tertulis seperti dilansir Antara.

Menlu Sugiono juga mengungkapkan Indonesia dan Amerika Serikat sepakat mendorong penguatan kerjasama ekonomi, terutama dalam konteks rantai pasok. Indonesia pun mengundang investor AS menanamkan modalnya di sektor mineral kritis seperti nikel dan sektor penting lainnya. 

Lebih lanjut, Menlu Sugiono juga mengungkapkan Indonesia bersama AS membahas isu lain seperti Laut China Selatan dan Palestina. Menurut dia, Indonesia dna AS sepakat menegaskan petningnya kerjasama dan dialog utuk mewujudkan stabilitas dan perdamaian.

Terkait Palestina misalnya, Menlu Sugiono menegaskan kesiapan Indonesia menerima pengungsi Palestina untuk menjalani perawatan sementara sebelum kembali lagi ke sana. 

“Pemerintah Indonesia siap mengevakuasi sementara sekitar 1.000 warga Palestina di Jalur Gaza yang terluka untuk dirawat di Indonesia,” kata dia.

“Setelah itu, mereka akan dipulangkan kembali ke Gaza,” ucap Menlu RI, sembari menegaskan penolakan teguh Indonesia terhadap upaya pemaksaan relokasi permanen warga Gaza dalam bentuk apapun dari tanah airnya.

Menlu Sugiono menjadi bagian dalam delegasi Indonesia ke AS pada 16--23 April 2025 untuk merundingkan tarif impor resiprokal yang ditangguhkan implementasinya oleh pemerintah Presiden Donald Trump.

Tim Indonesia dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. Selain Menlu Sugiono, ikut pula dalam tim Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

Dalam kesempatan tersebut, anggota tim negosiasi RI akan bertemu dengan Wakil Dagang AS (USTR), menteri luar negeri, menteri perdagangan, dan menteri keuangan AS.