Wapres Gibran Akan Tinjau Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
SEAToday.com, Flores – Pada Kamis (14/11) Wakil Presiden (wapres) Gibran Rakabuming Raka berencana untuk mengunjungi korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Hal itu disampaikan Gibran saat melakukan kunjungan ke Sulawesi Selatan, tepatnya Toraja Utara. Ketika menghadiri acara Sidang Raya ke-18 Persatuan Gereja-gereja Indonesia (PGI) Gibran mengatakan akan melanjutkan perjalanan ke NTT. “Mengunjungi saudara-saudara kita yang mengungsi karena erupsi gunung (Lewotobi Laki-laki).
Dari Toraja, Gibran akan ke Makassar lalu langsung terbang ke NTT. Kondisi korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki yang masih berada di tenda pengungsian memang harus didatangi untuk dilihat kondisi sekaligus diberikan bantuan.
Apalagi Presiden Prabowo Subianto saat melakukan kunjungan ke Amerika Serikat masih menyempatkan waktu untuk melakukan video conference dengan sejumlah pejabat, membahas penanggulangan erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki.
Dalam arahannya, Prabowo meminta para pembantunya untuk bekerja dengan baik dan kompak untuk menangani erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki yang masih meyemburkan awan panasnya setelah pertama kali erupsi beberapa hari lalu.
Sebagai kepala pemerintahan, Prabowo tegaskan ia bersama wapres dan sejumlah menteri dan pejabat lainnya harus hadir dalam menyelamatkan dan melayani warga yang menjadi korban erupsi. Termasuk memproses rehabilitasi, rekonstruksi, dan pemulihan ekonomi masyarakat.
Kementerian Sosial (Kemensos) sudah mulai mengirimkan bantuan logistik tahap ketiga untuk pengungsi korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki. Bantuan itu tiba di Pelabihan Larantuka NTT dan akan didistribusikan kepada beberapa posko pengungsian yang terdaftar, tercatat ada enam titik pengungsian.
Keenam titik lokasi pengungsian itu berada di Desa Konga, Desa Bokang Wulumatang, Desa Lewolaga, Desa Eputobi, Desa Kobasuma dan Desa Ile Gerong. Diharapkan bantuan dari pemerintah bisa meringankan kondisi para korban yang harus mengungsi.
Artikel Rekomendasi
Berita Terkini
Siap-siap, Mulai 2025 Warga Jakarta Wajib Pilah Sampah Agar Tidak...
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mewajibkan warga untuk memilah sampah sebagai syarat pembebasan retribusi pelayanan kebersihan (RPB) yang akan berlaku mulai 1 Januari 2025.
Momen Presiden Prabowo Hadiri Jamuan Santap Malam APEC di Peru
Presiden Prabowo Subianto menghadiri jamuan santap malam APEC di Istana Pemerintahan Peru, Palacio De Gobierno, Jumat malam, 15 November 2024, waktu setempat. Momen ini jadi panggung pertemuan hangat para pemimpin dunia.
Presiden Prabowo Subianto Bertemu Presiden Joe Biden Menandai Hub...
Presiden Indonesia Prabowo Subianto melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden.
Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 92 Saat Hujan Deras, Sej...
Kecelakaan yang melibatkan lebih dari 10 kendaraan ini terjadi pada pukul 15.20 WIB, di jalur arah Jakarta dari Bandung.
Trending Topic
- # Indonesia vs Vietnam
- # Gaza
- # Ramadan
- # Pemilu 2024
- # Prabowo
Trending Topic
- # Rizky Febian
- # Mahalini
- # Kpop
- # Jhonny Iskandar
- # Babe Cabita
Trending
- # Ramadan
- # RamadanCorner
- # Ngabuburit
- # Takjil
Trending
- # Ramadan
- # Mudik
- # Menu Buka Puasa
- # Lebaran 2024
Popular Post
Sekolah Dasar Muhammadiyah di Sidoarjo Menerapkan Waktu Tidur Sia...
SD Muhammadiyah 4 Zamzam di Sidoarjo, Jawa Timur, menjadikan tidur siang sebagai salah satu pelajaran yang wajib diikuti siswa.
Peltu (Purn) Tatang Koswara Penembak Jitu Indonesia yang Diakui...
Tatang Koswara, lahir di Cibaduyut pada 12 Desember 1946 adalah salah satu penembak jitu (sniper) Indonesia yang diakui dunia.
Kronologi Kasus Guru Honorer Ibu Supriyani yang Viral, Kini Ditan...
Kasus guru honorer ibu Supriyani yang dituding melakukan pemukulan pada siswanya, kini ditangguhkan penahanannya.
Kronologi Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 92, Diduga aki...
Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat mengatakan bahwa tabrakan beruntun di Tol Cipularang Kilometer (KM) 92, Kabupaten Purwakarta, Senin, 11 November 2024, diduga dipicu truk bermuatan berat yang mengalami rem blong sehi...