• Jumat, 22 November 2024

Alasan Wanita Sulit Jadi Presiden di Amerika Serikat

Alasan Wanita Sulit Jadi Presiden di Amerika Serikat
Amerika Serikat melarang penjualan antivirus Kaspersky (Shutterstock)

SEAToday.com, Washington – Kamala Harris gagal menjadi wanita pertama yang menjadi Presiden Amerika Serikat (AS). Dalam pemilu AS, Harris kalah dari Donald Trump. Perbedaan suara keduanya lumayan jauh. Kekalahan Harris dari Trump semakin menunjukkan sulitnya wanita jadi orang nomor satu di AS.

Mantan presiden AS Barack Obama pernah mengatakan dalam keterangannya jika di negaranya memang masih belum bisa memberikan kesempatan seorang wanita menjadi presiden. Obama diketahui mendukung Hillary Clinton pada Pemilu 2015 lalu menghadapi Trump.

Walaupun mendukung mantan ibu negara itu menjadi Presiden AS, sepertinya Obama realistis bahwa impian Hillary menjadi presiden banyak hambatannya, termasuk soal wanita yang sulit jadi Presiden AS.

“Ada alasan mengapa kita tidak pernah mempunyai presiden perempuan.Kami sebagai masyarakat masih meraba-raba apa artinya mempunyai perempuan kuat. Hal tersebut masih mengganggu kami dalam banyak hal. Kecenderungan itu kemudian tampak dalam banyak cara,” kata Obama dilansir Antara.

Ternyata saat pemilu berlangsung pun Hillary kalah dari Trump. Wanita di AS memang hanya bisa menduduki jabatan seperti senator, menteri, bahkan Wakil Presiden seperti yang dijabat Harris selama ini. Beberapa analisa diduga jadi alasan betapa sulitnya wanita jadi presiden di AS.

Pertama soal sejarah. Selama AS berdiri dan berganti-ganti presiden belum pernah sekali pun wanita menjadi presiden. AS berbeda dengan beberapa negara di Eropa yang pernah memiliki pemimpin wanita karena adanya warisan monarki.

Alasan kedua tentang rakyat AS yang sebagian besar masih menyelimuti pola pikir maskulin bahwa mereka akan memilih pria menjadi presiden dibandingkan wanita. Hal ini semakin memberatkan wanita jadi presiden di AS.

Wanita di AS jika mau mencalonkan diri sebagai presiden wajib hukumnya melewati stereotip yang besar dan masalah seksisme. Ditambah sistem politik di AS yang dipengaruhi oleh popularitas seseorang.

Memang setelah gagal menjadi presiden, Harris di depan pendukungnya mengakui kekalahan dari Trump. Dia sudah menghubungi Trump dan mengucapkan selamat sembari berharap transisi kepemimpinan berjalan dengan baik.

 

 

Share
Berita Terkini
Gibran Minta Bawaslu Tegas dan Tidak Tebang Pilih Mengawasi Pilkada 2024

Gibran Minta Bawaslu Tegas dan Tidak Tebang Pilih Mengawasi Pilkada 2024

Siap-siap, Mulai 2025 Warga Jakarta Wajib Pilah Sampah Agar Tidak...

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mewajibkan warga untuk memilah sampah sebagai syarat pembebasan retribusi pelayanan kebersihan (RPB) yang akan berlaku mulai 1 Januari 2025.

Momen Presiden Prabowo Hadiri Jamuan Santap Malam APEC di Peru

Presiden Prabowo Subianto menghadiri jamuan santap malam APEC di Istana Pemerintahan Peru, Palacio De Gobierno, Jumat malam, 15 November 2024, waktu setempat. Momen ini jadi panggung pertemuan hangat para pemimpin dunia.

Presiden Prabowo Subianto Bertemu Presiden Joe Biden Menandai Hub...

Presiden Indonesia Prabowo Subianto melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden.

Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 92 Saat Hujan Deras, Sej...

Kecelakaan yang melibatkan lebih dari 10 kendaraan ini terjadi pada pukul 15.20 WIB, di jalur arah Jakarta dari Bandung.

Trending Topic
Trending Topic
Trending
Trending
Popular Post

Sekolah Dasar Muhammadiyah di Sidoarjo Menerapkan Waktu Tidur Sia...

SD Muhammadiyah 4 Zamzam di Sidoarjo, Jawa Timur, menjadikan tidur siang sebagai salah satu pelajaran yang wajib diikuti siswa.

Peltu (Purn) Tatang Koswara Penembak Jitu Indonesia yang Diakui...

Tatang Koswara, lahir di Cibaduyut pada 12 Desember 1946 adalah salah satu penembak jitu (sniper) Indonesia yang diakui dunia.

Kronologi Kasus Guru Honorer Ibu Supriyani yang Viral, Kini Ditan...

Kasus guru honorer ibu Supriyani yang dituding melakukan pemukulan pada siswanya, kini ditangguhkan penahanannya.

Kronologi Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 92, Diduga aki...

Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat mengatakan bahwa tabrakan beruntun di Tol Cipularang Kilometer (KM) 92, Kabupaten Purwakarta, Senin, 11 November 2024, diduga dipicu truk bermuatan berat yang mengalami rem blong sehi...

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1