Stasiun Karet akan Berintegrasi dengan Stasiun BNI City dan Stasiun Sudirman pada April Mendatang

Stasiun Karet akan Berintegrasi dengan Stasiun BNI City dan Stasiun Sudirman pada April Mendatang
Source: antaranews.com

SEAToday.com, Jakarta - Integrasi stasiun Karet dengan stasiun BNI City dan stasiun Sudirman akan dimulai pada April mendatang.

Direktur Utama KAI Commuter, Asdo Artriviyanto, pada Kamis (30/1) mengatakan setelah integrasi selesai, stasiun Karet hanya dilalui KRL tanpa penumpang naik atau turun. Para penumpang akan diarahkan untuk turun di stasiun BNI City yang lebih luas.

"Kondisi (Stasiun) Karet memang sudah nggak memenuhi syarat untuk naik-turun penumpang. Oleh karena itu, penumpang akan naik-turun melalui BNI City yang lebih nyaman, lebih bagus stasiunnya, dan peronnya lebih luas," ujarnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan kajian inteuntuk grasi ketiga stasiun ini telah dilakukan sejak 2020. Nantinya, stasiun Karet akan menjadi area publik yang dilengkapi dengan gerai jajanan serta fasilitas ramah pejalan kaki.