Pemprov Jakarta Keluarkan Edaran Belajar dari Rumah saat Misa Akbar
SEAToday.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta mengeluarkan surat edaran untuk seluruh peserta didik dan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk belajar serta bekerja dari rumah (WFH) saat berlangsungnya misa akbar.
Misa akbar Paus Fransiskus akan digelar pada 5 September 2024 di Gelora Bung Karno (GBK).
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Jakarta Budi Awaluddin menyatakan edaran ini dikeluarkan untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas pada tanggal tersebut.
"Dinas Pendidikan sudah mengambil langkah dengan mengeluarkan surat edaran (SE) Kepala Dinas Nomor 24/SE/2024 tentang WFH dan belajar dari rumah," ujar Budi.
Surat tersebut diperuntukkan bagi seluruh ASN dan peserta didik pada satuan pendidikan sebanyak 205 sekolah di wilayah Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.
Terdapat empat kecamatan di Jakarta Selatan, yaitu Kebayoran Baru, Kebayoran Lama, Setiabudi, dan Pasar Minggu.
Sementara di Jakarta Pusat, ada 46 sekolah yaitu di kecamatan Gambir, Sawah Besar, Menteng, dan Tanah Abang.
Sebelumnya, Pj Gubernur Jakarta Heru Budi sudah memberikan imbauan terutama untuk para pekerja di wilayah Thamrin dan GBK agar menerapkan WFH saat misa akbar tersebut.
Imbauan tersebut menyesuaikan kebijakan masing-masing perusahaan mengingat antisipasi kepadatan lalu lintas lebih tinggi di tanggal tersebut.
Selain misa akbar Paus Fransiskus, pada tanggal tersebut juga akan berlangsung event internasional yakni International Sustainability Forum (ISF) di Jakarta Convention Center yang turut dihadiri Presiden Joko Widodo.
Hal ini tentu akan menimbulkan kepadatan lalu lintas melebihi hari biasa di rute-rute menuju GBK dan sekitarnya.
Recommended Article
News Update
US President-Elect Donald Trump Appoints Elon Musk to Lead Govern...
US president-elect Donald Trump has appointed SpaceX founder Elon Musk (@elonmusk) to lead the Government Efficiency Department.
President Prabowo Meets President Joe Biden to Mark 75th Annivers...
Indonesian President Prabowo Subianto held a bilateral meeting with US President Joe Biden at the White House in Washington DC on Tuesday (11/12).
Prabowo Meets Biden at The White House to Discuss Indonesia-US Di...
During the meeting, President Prabowo was warmly received by President Biden, and the two leaders discussed the strong diplomatic ties between Indonesia and the U.S.
Multiple Accidents on Cipularang Toll Road KM 92 Damaging Numerou...
The collision occurred as the KM 92 area was hit by heavy rain and lightning, which likely contributed to poor visibility and slippery road conditions.
Trending
- # Daily Update
- # Regional
- # Nasional
- # Internasional
Popular Post
SOEs Ministry Tries Out Four Days in Workweek System
The State-Owned Enterprises (SOEs) Ministry is testing the implementation of a four-day workweek. This was shared on Instagram @lifeatkbumn on Saturday (6/8).
TransJakarta Extends Operational Hours of Soekarno-Hatta Airport...
TransJakarta extended its service time until midnight for the corridor with destination to the Soekarno-Hatta International Airport, starting Wednesday (6/19).