• Tuesday, 22 October 2024

Bobby Kertanegara Gak Sendiri, Ini Kucing-kucing yang Jadi Peliharaan Presiden di Dunia

Bobby Kertanegara Gak Sendiri, Ini Kucing-kucing yang Jadi Peliharaan Presiden di Dunia
Prabowo Subianto dan kucing kesayangannya, Bobby. (dok. Instagram/bobbykertanegara)

SEAToday.com, Jakarta – Bobby Kertanegara adalah kucing peliharaan Presiden Prabowo Subianto. Setelah Prabowo menjadi presiden dan dikabarkan kini tinggal di Istana Merdeka, Bobby ikut pindah rumah ke istana. Julukan Bobby Kertanegara pun dipelesetkan menjadi Bobby Istananegara.

Menurut cerita yang beredar, Bobby dulunya hanyalah seekor kucing liar yang menetap di dekat rumah Prabowo di Jalan Kertanegara. Namun dia sering datang ke rumah dan saat diusir, malah memilih di rumah tersebut. Akhirnya sejak saat itu Prabowo memutuskan untuk memelihara Bobby.

Prabowo memelihara Bobby dengan penuh kasih sayang. Sebenarnya masih ada beberapa kucing di dunia yang menjadi peliharaan presiden lho. Kucing-kucing itu pasti beruntung karena dipelihara oleh seorang presiden.

1.Willow

Willow adalah kucing peliharaan Presiden Amerika Serikat saat ini, Joe Biden. Willow dipelihara Biden bermula ketika kucing itu melompat ke panggung kampanye saat Biden tengah berada di Pennsylvania.

Willow merupakan kucing dari ras tabby berjenis kelamin betina. Willow sudah dua tahun berada di Gedung Putih. Sebagai kucing peliharaan tentu saja Willow mendapat keistimewaan dari sang presiden.

2. Socks,Judy, dan Awan

Presiden Singapura, Tharman Shanmugaratna memiliki tiga ekor kucing yang dia pelihara yakni Socks, Judy, dan  Awan. Kucing-kucing itu diadopsi dari shalter atau tempat kucing-kucing terlantar di Singapura. Keputusan Tharman mengadopsi kucing mendapat apresiasi dan respons positif dari banyak orang.

3. Willie

Mantan presiden Amerika Serikat George W.Bush pernah memelihara kucing bernama Willie. Kucing itu berbulu hitam. Kucing itu dibawa ke Gedung Putih dan tinggal cukup lama di sana. Salah satu ruang favorit Willie adalah ruang perpustakaan.

4. Sock

Sock adalah kucing peliharaan mantan presiden Amerika Serikat, Bill Clinton. Sock merupakan kucing terkenal di tahun 1990-an karena dipelihara orang nomor satu di Amerika Serikat.

Sock diadopsi Clinton dan keluarganya saat sedang berada di rumah dinas presiden di Arkansas. Sejak saat itu Clinton dan keluarganya sangat senang dengan Sock hingga dipelihara oleh mereka.

 

 

Share
News Update
Prabowo Appoints Luhut Binsar Pandjaitan as Chairman of National Economic Council

Prabowo Appoints Luhut Binsar Pandjaitan as Chairman of National Economic Council

UNIFIL: Israeli Forces Destroy Watchtower in South Lebanon

The UN peacekeeping force in south Lebanon announced on Sunday (20/10), an Israeli military bulldozer deliberately destroyed one of their watchtowers and perimeter fences in the Tyre district of south Lebanon.

The List of Ministers in Prabowo-Gibran's Merah Putih Cabinet

President Prabowo Subianto announced the composition of his cabinet named the Merah Putih Cabinet as well as the names of ministers in his government cabinet at the Presidential Palace, Jakarta, Sunday, October 20, 2024...

Prabowo Announces The Name of His Cabinet as the Merah Putih Cabi...

With the agreement of the general heads of our coalition, we name this cabinet the Merah Putih Cabinet and I would like to announce the composition of the 2024 Merah Putih Cabinet,” President Prabowo said.

Official Portraits of President Prabowo Subianto, VP Gibran Rakab...

The official portraits of Indonesia's President and VP for 2024-2029 have been released by the Indonesian Government.

Trending