• Thursday, 17 October 2024

Pelantikan Prabowo-Gibran: Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Disebut Bakal Hadir

Pelantikan Prabowo-Gibran: Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Disebut Bakal Hadir
Ganjar Pranowo dan Mahfud MD siap hadir di pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada 20 Oktober 2024 mendatang (Sumber Foto: Instagram @ganjar_pranowo)

SEAToday.com, Jakarta – Pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dilakukan pada 20 Oktober 2024 sebagai presiden dan wakil presiden Republik Indonesia (RI) periode 2024-2029. Ganjar Pranowo dan Mahfud MD berencana untuk hadir dalam pelantikan tersebut di Gedung MPR.

Dalam keterangannya kepada wartawan, mantan calon presiden Ganjar Pranowo siap datang. Namun hingga Jumat (11/10) pihaknya belum mendapat undangan dari MPR terkait acara tersebut. “Belum terima, kalau diundang pasti datang,” ujar eks Gubernur Jawa Tengah ini.

Sementara pasangan Ganjar, Mahfud MD juga siap datang apabila mendapat undangan. Jika undangan sudah ada, mahfud berjanji akan datang bersama Ganjar ke acara tersebut. “Pak Ganjar juga akan datang,” kata Mahfud saat ditemui wartawan di Jakarta.

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ini menyebut dia akan datang sebagai seorang negarawan yang menghadiri pelantikan presiden dan wakil presiden. Meskipun Prabowo dan Gibran mengalahkan pasangan ini di Pemilu 2024 lalu.

Mahfud MD mengatakan bahwa konstitusi sudah menyatakan jika Prabowo dan Gibran adalah presiden dan wakil presiden Indonesia selanjutnya. Hal itu harus dihormati oleh Mahfud. “Ketika dilantik ya pasti saya hormati, saya akan datang di MPR, meski undangannya belum ada,” celetuk Mahfud.

Ketua MPR RI Ahmad Muzani memang akan mengundang dua pasangan calon presiden dan calon wakil presiden pada Pemilu 2024 lalu di pelantikan Prabowo dan Gibran nanti. Tentu selain Ganjar dan Mahfud MD, MPR akan mengundang Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.

MPR juga mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi), Wakil Presiden Ma’ruf Amin, hingga para mantan presiden dan mantan wakil presiden RI. Termasuk para perwakilan dari negara-negara sahabat Indonesia.

Rencananya setelah pelantikan di Gedung MPR, Prabowo dan Gibran akan melanjutkan kegiatan di Istana Kepresidenan untuk melakukan serangkaian acara, termasuk bertemu dengan masyarakat Indonesia yang kemungkinan besar akan antusias menyambut presiden dan wakil presiden RI yang baru.

 

Share
News Update
UN: Israel Denies 85 Pct. Aid Movement to Northern Gaza

UN: Israel Denies 85 Pct. Aid Movement to Northern Gaza

UNICEF: Israeli Attack on Gaza Hospital's Refugee Camps Shocks th...

The United Nations Children's Fund (UNICEF) condemns Israel's attack on refugee tents on the grounds of the Al Aqsa Martyrs Hospital in the Gaza Strip on Sunday (10/13), as a world-shaking tragedy.

KSP Moeldoko Praises President Jokowi’s Achievements During 10 Ye...

Indonesian Presidential Chief of Staff (KSP) General (Ret.) Moeldoko praised the achievements of President Joko “Jokowi” Widodo.

WHO: 72 Patients, Medical Staff Killed in Israeli Attack in Leban...

The World Health Organization (WHO) on Wednesday (10/16) released a statement saying that 72 medical workers and patients have been killed and 43 others injured by Israeli attacks in Lebanon.

Take Note to Plan Your Holiday! The following is All 2025 Holiday...

The government has officially set 27 public holidays and collective leave in 2025 which are intended as guidelines for the public and ministries/institutions (K/L) and local governments (pemda) to carry out work programs...

Trending