• Saturday, 23 November 2024

Intip Persahabatan Presiden Jokowi dengan Mohammed bin Zayed yang Akrab

Intip Persahabatan Presiden Jokowi dengan Mohammed bin Zayed yang Akrab
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki hubungan akrab dengan Mohammed bin Zayed (MBZ) Presiden UEA (Foto:Sekretariat Kabinet)

SEAToday.com, Abu Dhabi – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki hubungan yang sangat akrab dengan Presiden Uni Emirat Arab (UEA) atau Persatuan Emirat Arab (PEA), Mohammed bin Zayed Al Nahyan atau MBZ.  Beberapa tahun terakhir Jokowi dan MBZ memang terlihat saling berkunjung. Bukti kedekatan keduanya juga terlihat dari penamaan jalan hingga penamaan masjid di negara masing-masing sebagai bentuk penghormatan dan persahabatan.

Kedekatan Jokowi dengan MBZ sudah terjadi ketika MBZ masih menjadi Putra Mahkota Abu Dhabi. MBZ naik tahta menjadi presiden setelah sang ayah Syekh Khalifa bin Zayed Al Nahyan meninggal dunia pada 13 Mei 2022 silam. Tentu masih ingat saat ayah MBZ meninggal, Jokowi menyempatkan melayat dengan mampir ke UEA untuk memberikan penghormatan dan rasa duka cita mendalam.

Melansir dari beberapa sumber, MBZ adalah sosok yang jarang melakukan kunjungan ke luar negeri. Namun dia beberapa kali datang ke Indonesia. MBZ pertama kali datang ke Indonesia pada 24 Juli 2019. Pertemuan pertama Jokowi dan MBZ langsung akrab, mencair, dan jadi sahabat baik saat pertama bertemu di Istana Bogor, Jawa Barat.

Dalam perjumpaan pertama Jokowi dan MBZ sama-sama menandatangani kerja sama atau Memorandum of Understanding (MoU) kesepakatan bisnis sebesar Rp 136 triliun. Beberapa bulan kemudian Jokowi membalas kunjungan ke UEA dengan membangun kerja sama atau investasi UEA di Indonesia.

Jokowi kembali datang ke UEA pada bulan November 2021 dan membahas soal investasi UEA di Indonesia. Pada tahun 2022 tercatat Jokowi dua kali datang ke UEA salah satu agendanya terkait investasi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur.

Jokowi dan MBZ makin mesra setelah kedua pemimpin sepakat untuk bertukar penamaan jalan di negara masing-masing. Jalan Presiden Joko Widodo atau President Joko Widodo Street dibangun di Abu Dhabi. Simbol tersebut sangat membuat Jokowi merasa terhormat dan membalas dengan menamakan Jalan Tol Layang Cikampek II Elavated menjadi Jalan Layang Syeikh Mohammed bin Zayed atau MBZ yang diresmikan tahun 2021.

Tak hanya soal nama jalan, Indonesia juga mendapat dana hibah dari pemerintah UEA dengan mendirikan Masjid Syekih Zayed di Solo, Jawa Tengah. Masjid megah tersebut dibangun di atas lahan bekas depo dan SPBU Pertamina. Masjid ini menjadi salah satu wisata religi warga Solo dan sekitarnya.

Pemerintah UEA juga mendirikan Masjid Joko Widodo di Abu Dhabi. Masjid ini selama dua tahun menjalani proses pembangunan. Jokowi sendiri sempat datang ke masjid tersebut saat melakukan kunjungan di Abu Dhabi beberapa waktu lalu. Jokowi juga menjadi imam saat salat berjamaan di masjid Joko Widodo.

Share
News Update
UN Condemns Security Council’s Failure to Pass Crucial Ceasefire Resolution

UN Condemns Security Council’s Failure to Pass Crucial Ceasefire Resolution

Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futs...

The formation of the new management for these two federations under PSSI aims to align all stakeholders related to football in Indonesia.

BAZNAS to Build Hospitals, Mosques, Schools in Gaza Recovery Prog...

The funds to be used are the donation funds that are still being held for the Palestinian people. According to him, the donation for Palestine titled “Membasuh Luka Palestina”

Ngurah Rai Airport Expands Access to Nusantara via Balikpapan wit...

General Manager of PT Angkasa Pura Indonesia I Gusti Ngurah Rai Airport Ahmad Syaugi Shahab in Denpasar, on Wednesday (11/20), said this route adds connection opportunities to the State Capital of the Archipelago.

Minister Yusril Clarifies: Mary Jane Veloso Transferred, Not Rele...

Yusril explained that the Indonesian government had received an official request from the Philippine government regarding the transfer of Mary Jane Veloso. The transfer can be carried out if the conditions set by the Ind...

Trending
LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1