• Minggu, 10 November 2024

Kapan dan Apa Itu Jumat Agung? Ini Penjelasannya

Kapan dan Apa Itu Jumat Agung? Ini Penjelasannya
Kapan dan Apa Itu Jumat Agung? Ini Penjelasannya (Shutterstock)

SEAToday.com, Jakarta - Jumat Agung adalah salah satu hari raya utama bagi umat Kristiani yang akan diperingati pada Jumat (29/3/2024). Jumat Agung merupakan hari raya setelah Kamis Putih dan dilanjutkan dengan Paskah. 

Jumat Agung dapat disebut juga sebagai “Good Friday” yang merupakan nama lain dari “God’s Friday” atau “Hari Jumat milik Tuhan”. Meskipun Jumat Agung notabene nya hari penderitaan Yesus, tetapi hal itu diakhiri dengan rencana Allah menyelamatkan umat-Nya dari dosa-dosa mereka sehingga diberi istilah “Good Friday”.

Dilansir dari Komisi Kateketik Konferensi Waligereja Indonesia, seluruh perayaan yang dilakukan pada Jumat Agung adalah bentuk ibadat bukan Perayaan Ekaristi. Adapun ada tiga rangkaian ibadat yang dilakukan saat Jumat agung yaitu ibadat Sabda, penghormatan atau penciuman salib, dan upacara komuni. 

Setelah Jumat Agung, umat Kristiani akan merayakan kebahagiaan dan sukacita pada hari Paskah. Kedua hari suci itu memiliki keterkaitan dimana Jumat Agung diperingati sebagai hari saat Yesus disalibkan dan meninggal dunia.

Lalu untuk hari Paskah yang akan jatuh pada Minggu ditetapkan untuk memperingati kebangkitan Yesus dari kematian setelah penyaliban-Nya. Hari Paskah menjadi perayaan kemenangan Yesus atas kematian dan dosa, serta memberikan pengharapan akan kehidupan kekal bagi orang-orang yang percaya kepada-Nya.

Penulis: Annisa Salsabilla

Share
Berita Terkini
Usung Konsep Ramah Lingkungan, SEA Today Golf Day ke-2 Kembali Hadir Pada 9 November

Usung Konsep Ramah Lingkungan, SEA Today Golf Day ke-2 Kembali Hadir Pada 9 November

Komisi VI DPR Geram Apple Minta Tax Holiday 50 Tahun

Isu pelarangan perangkat ponsel terbaru dari Apple, iPhone 16, menjadi salah satu topik yang disorot Komisi VI DPR dalam Rapat Kerja.

Presiden Prabowo Lantik Basuki Hadimuljono Jadi Kepala OIKN

Presiden Indonesia Prabowo Subianto melantik Basuki Hadimuljono sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN).

Laporan WHO Sebut TB Jadi Penyakit Menular Paling Mematikan

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyebut Tuberkulosis (TB) sebagai penyakit menular paling mematikan di dunia.

Polisi Ungkap Penyebab Kecelakaan Kru tvOne, Supir Mobil Boks Ala...

Polisi ungkap penyebab sopir mobil boks yang menabrak mobil kru tvOne yaitu karena mengalami microsleep atau tidur singkat.

Trending Topic
Trending Topic
Trending
Trending
Popular Post

Sekolah Dasar Muhammadiyah di Sidoarjo Menerapkan Waktu Tidur Sia...

SD Muhammadiyah 4 Zamzam di Sidoarjo, Jawa Timur, menjadikan tidur siang sebagai salah satu pelajaran yang wajib diikuti siswa.

Peltu (Purn) Tatang Koswara Penembak Jitu Indonesia yang Diakui...

Tatang Koswara, lahir di Cibaduyut pada 12 Desember 1946 adalah salah satu penembak jitu (sniper) Indonesia yang diakui dunia.

Kronologi Kasus Guru Honorer Ibu Supriyani yang Viral, Kini Ditan...

Kasus guru honorer ibu Supriyani yang dituding melakukan pemukulan pada siswanya, kini ditangguhkan penahanannya.

Ghisca Debora Berniat Meraup Untung Rp250 Ribu per Tiket dari Pen...

Ghisca Debora Aritonang, tersangka penipuan tiket Coldplay, meraup keuntungan sebesar Rp250.000 per tiket.