• Monday, 23 December 2024

Aksi Solidaritas Pedangan Asongan, Bagikan Jualan ke Peserta Demo DPR

Aksi Solidaritas Pedangan Asongan, Bagikan Jualan ke Peserta Demo DPR
Seorang bapak pedangang asonganmembagikan makanan yang dijualnya secara gratis kepada para pendemo di Gedung DPR, Kamis (22/8/2024). (dok: X/@GunRomli)

SEAToday.com, Jakarta - Banyak cerita yang terjadi dalam aksi demo menolak RUU Pilkada yang berlangsung di sekitar Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (22/8/2024).

Di tengah kekisruhan massa yang terjadi, terdapat sebuah cerita dari seorang bapak pedagang asongan yang membagikan makanan yang dijualnya secara gratis kepada para pendemo.

Awalnya, bapak tersebut menjadi salah satu pedagang yang memanfaatkan aksi demo tersebut untuk mengais rezeki lewat dagangan yang ia jual.

Namun, pada akhirnya ia mengurungkan niatnya tersebut lalu membagikan makanan jualannya kepada para pendemo yang sedang meluapkan aspirasi mereka.

Momen yang direkam oleh salah satu pendemo dan diunggah melalui akun X @GunRomli, menjadi viral dan mendapat perhatian warganet yang dibuat terharu dengan tindakan bapak tersebut.

“Penjual asongan ini membagikan makanan2 jualannya ke peserta aksi. semoga diperbanyak rezekinya Pak,” tulis keterangan postingan akun tersebut. 

Dalam postingan tersebut, sang bapak pedagang asongan bahkan terlihat menjajakan makanan yang ia jual sambil berteriak 'gratis! gratis!', sehingga memancing perhatian para pendemo. 

Awalnya massa terlihat enggan dan tidak percaya dengan pedagangan asongan tersebut. Tapi setelah beberapa orang mengambil, massa kemudian ikut mengambil makanan yang ada.

Jajanan yang diberikan berupa telur puyuh, mangga potong, keripik, hingga kacang.

 

Share
News Update
Karawang Whoosh Station Set to Launch on December 24, 2024

Karawang Whoosh Station Set to Launch on December 24, 2024

Transjakarta Launches Open-Top Double-Decker Bus Tour, Let's Expl...

Transjakarta has unveiled its latest innovative offering, the Open Top Tour of Jakarta. This open-top double-decker bus service aligns with the city’s vision of becoming a global destination by enhancing its appeal as a...

91 Indonesians Successfully Evacuated from Syria, Safely Arrived...

The Ministry of Foreign Affairs has successfully evacuated 91 Indonesian citizens from Syria on December 20 and 21, 2024. The evacuation was divided into three flights.

Criminal Investigation Agency Question Cooperatives Minister Budi...

Budi Arie Setiadi, current Minister of Cooperatives, questioned by Kortastipidkor regarding undisclosed matters. Investigation linked to past scandals.

Light Rain Expected Across Most of Jakarta

The BMKG forecasts light rain for most areas of Jakarta and the Thousand Islands on Thursday, (12/19/2024).

Trending Topic