Jakarta, Medan, dan Makassar Masuk Peringkat Kota Pintar 2024
SEAToday.com, Jakarta - Institusi pendidikan bisnis asal Swiss, Institute Management and Development (IMD), merilis hasil survei Smart City Index (SCI) 2024 pada 12 April. Dari 142 kota yang disurvei di seluruh dunia, tiga kota di Indonesia, yaitu Jakarta, Medan, dan Makassar, termasuk dalam daftar kota pintar (smart city) masa depan yang tangguh dan mampu beradaptasi dengan perubahan zaman.
Laporan IMD mengungkapkan tiga permasalahan utama yang menjadi fokus masyarakat di Jakarta, Medan, dan Makassar. Polusi udara (68,4%), kemacetan lalu lintas (66%), dan korupsi (51,7%) menjadi isu utama yang dihadapi warga Jakarta. Di sisi lain, responden di Jakarta menunjukkan kepuasan tinggi terhadap kemudahan mengakses informasi dan layanan publik secara daring, seperti jadwal dan pembelian tiket angkutan umum (skor 83,2), penjadwalan layanan kesehatan (skor 81,1), dan portal pencarian kerja (skor 81).
Di Medan, responden menyoroti keamanan (58,3%), pengangguran (53,2%), dan korupsi (52,7%) sebagai permasalahan utama. Namun, mereka juga menunjukkan kepuasan terhadap upaya dunia usaha dalam menciptakan lapangan kerja (skor 78,3), kemudahan akses informasi dan layanan publik terkait transportasi (skor 77,8), dan pencarian kerja daring (skor 77).
Sementara itu, di Makassar, kemacetan lalu lintas (52,6%), pengangguran (52,5%), dan korupsi (49,6%) menjadi isu utama yang dihadapi masyarakat. Di sisi positif, responden di Makassar menunjukkan kepuasan terhadap kemudahan penjadwalan layanan kesehatan secara daring (skor 74), akses informasi peluang kerja daring (skor 73,9), dan akses informasi dan layanan publik terkait transportasi (skor 72,1).
Berikut peringkat smart city untuk kawasan Asia Tenggara:
1. Singapura peringkat 5 dunia.
2. Kuala Lumpur, Malaysia, peringkat 73 dunia.
3. Bangkok, Thailand, peringkat 84 dunia.
4. Hanoi, Vietnam, peringkat 97 dunia.
5. Jakarta, Indonesia peringkat 103 dunia.
6. Ho Chi Minh City, Vietnam, peringkat 105 dunia.
7. Medan, Indonesia, peringkat 112 dunia.
8. Makassar, Indonesia peringkat 115 dunia.
9. Manila, Filipina, peringkat 121 dunia.
Recommended Article
News Update
Light Rain Expected Across Most of Jakarta
The BMKG forecasts light rain for most areas of Jakarta and the Thousand Islands on Thursday, (12/19/2024).
OIKN Targets Legislative, Judicial Buildings to be Completed in...
The Nusantara Authority (OIKN) is targeting the construction of legislative and judicial infrastructure to be completed by 2028.
The Ministry of Foreign Affairs Confirms No Indonesian Citizens A...
The Indonesian Ministry of Foreign Affairs has confirmed that no Indonesian citizens (WNI) were victims of the 7.3-magnitude earthquake that struck Vanuatu on Tuesday, December 17, 2024
Bogor Police to Implement Car-Free Night in Puncak to Ease New Ye...
Bogor Police implement Car-Free Night in Puncak for New Year's Eve from 6 PM to 2.30 AM, with traffic diversions, odd-even rule, and a one-way system.
Popular Post
SOEs Ministry Tries Out Four Days in Workweek System
The State-Owned Enterprises (SOEs) Ministry is testing the implementation of a four-day workweek. This was shared on Instagram @lifeatkbumn on Saturday (6/8).
TransJakarta Extends Operational Hours of Soekarno-Hatta Airport...
TransJakarta extended its service time until midnight for the corridor with destination to the Soekarno-Hatta International Airport, starting Wednesday (6/19).