• Monday, 23 December 2024

Irlandia, Norwegia, dan Spanyol akan Akui Negara Palestina Secara Resmi pada 28 Mei

Irlandia, Norwegia, dan Spanyol akan Akui Negara Palestina Secara Resmi pada 28 Mei
Ketiga pejabat Irlandia dalam konferensi pers di Dublin (AP News)

SEAToday.com, Dublin - Irlandia, Norwegia, dan Spanyol mengumumkan bahwa mereka akan secara resmi mengakui negara Palestina pada tanggal 28 Mei. Keputusan ini menuai kecaman dari Israel, yang bereaksi dengan menarik pulang duta besarnya dari Dublin, Madrid, dan Oslo.

Rabu (22/5) pagi, ketiga negara Eropa tersebut secara terkoordinasi mengumumkan pengakuan yang telah lama ditunggu-tunggu ini. Mereka menyatakan bahwa keputusan ini bertujuan untuk mendukung solusi dua negara dan mendorong perdamaian di Timur Tengah.

"Kami berharap pengakuan dan alasan kami dapat mendorong negara-negara Barat lainnya untuk mengikuti langkah ini. Semakin banyak negara yang mendukung, semakin besar kekuatan kita untuk menegakkan gencatan senjata," kata Perdana Menteri (PM) Spanyol Pedro Sánchez kepada parlemen.

PM Irlandia Simon Harris menyampaikan pesan serupa, menyerukan pembebasan semua sandera di Gaza. PM Norwegia Jonas Gahr Støre menambahkan bahwa satu-satunya solusi politik yang memungkinkan antara Israel dan Palestina adalah "dua negara yang hidup berdampingan dalam perdamaian dan keamanan."

Share
News Update
Karawang Whoosh Station Set to Launch on December 24, 2024

Karawang Whoosh Station Set to Launch on December 24, 2024

Transjakarta Launches Open-Top Double-Decker Bus Tour, Let's Expl...

Transjakarta has unveiled its latest innovative offering, the Open Top Tour of Jakarta. This open-top double-decker bus service aligns with the city’s vision of becoming a global destination by enhancing its appeal as a...

91 Indonesians Successfully Evacuated from Syria, Safely Arrived...

The Ministry of Foreign Affairs has successfully evacuated 91 Indonesian citizens from Syria on December 20 and 21, 2024. The evacuation was divided into three flights.

Criminal Investigation Agency Question Cooperatives Minister Budi...

Budi Arie Setiadi, current Minister of Cooperatives, questioned by Kortastipidkor regarding undisclosed matters. Investigation linked to past scandals.

Light Rain Expected Across Most of Jakarta

The BMKG forecasts light rain for most areas of Jakarta and the Thousand Islands on Thursday, (12/19/2024).

Trending Topic