Momen Presiden Prabowo Hadiri Jamuan Santap Malam APEC di Peru
SEAToday.com, Lima - Presiden Prabowo Subianto menghadiri jamuan santap malam APEC di Istana Pemerintahan Peru, Palacio De Gobierno, Jumat malam, 15 November 2024, waktu setempat. Momen ini jadi panggung pertemuan hangat para pemimpin dunia.
Prabowo tiba di lokasi sekitar pukul 19.00 waktu setempat, dengan mengenakan setelan jas berwarna gelap dipadu peci hitam. RI 1 segera bergabung dengan para pemimpin negara lain yang sudah hadir, dikutip dari BPMI Setpres.
Prabowo terlihat berbincang hangat dengan Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, sebelum berbincang juga dengan Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau.
Selain itu, Prabowo juga menyempatkan diri menghampiri dan berjabat tangan dengan Presiden Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Xi Jinping. Keduanya juga terlihat berbincang singkat dengan ramah dan hangat.
Dalam kesempatan lain, Prabowo juga bergabung bersama rekan-rekan pemimpin negara ASEAN seperti Perdana Menteri Singapura Lawrence Wong, Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim, Presiden Vietnam Luong Cuong, dan Perdana Menteri Thailand Paetongtarn Shinawatra.
Mereka berfoto bersama dengan berpegangan tangan, yang menjadi simbol harmoni dan kekompakan antarnegara Asia Tenggara. Dengan latar gemerlap Palacio De Gobierno, momen itu menggambarkan pentingnya solidaritas di tengah tantangan global.
Recommended Article
News Update
State Presence in Papua: Ensuring Indigenous Land Rights for Grow...
The Indonesian Ministry of Agrarian Affairs and Spatial Planning/National Land Agency (ATR/BPN) has officially recognized the communal lands of indigenous Papuans, particularly in Jayapura Regency, by issuing certificate...
Bali Airport: 90 Flights Canceled in a Day Due to Eruption
The canceled domestic flights included 13 departures and 13 arrivals, impacting routes such as Labuan Bajo with four departures and four arrivals, Jakarta with four departures and four arrivals, Lombok with three departu...
US President-Elect Donald Trump Appoints Elon Musk to Lead Govern...
US president-elect Donald Trump has appointed SpaceX founder Elon Musk (@elonmusk) to lead the Government Efficiency Department.
President Prabowo Meets President Joe Biden to Mark 75th Annivers...
Indonesian President Prabowo Subianto held a bilateral meeting with US President Joe Biden at the White House in Washington DC on Tuesday (11/12).
Trending
- # Daily Update
- # Regional
- # Nasional
- # Internasional
Popular Post
SOEs Ministry Tries Out Four Days in Workweek System
The State-Owned Enterprises (SOEs) Ministry is testing the implementation of a four-day workweek. This was shared on Instagram @lifeatkbumn on Saturday (6/8).
TransJakarta Extends Operational Hours of Soekarno-Hatta Airport...
TransJakarta extended its service time until midnight for the corridor with destination to the Soekarno-Hatta International Airport, starting Wednesday (6/19).