• Saturday, 28 December 2024

Ini Sejumlah Larangan di Kota Tua saat Malam Tahun Baru

Ini Sejumlah Larangan di Kota Tua saat Malam Tahun Baru
Sejumlah warga berada di kawasan Kota Tua, Jakarta, Minggu (25/12/2022). (dok: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)

SEAToday.com, Jakarta - Unit Pengelola Kawasan (UPK) Kota Tua memberikan sejumlah larangan bagi pengunjung khususnya pada saat Tahun Baru.

"Kawasan ini, kawasan cagar budaya, mohon memperhatikan hal-hal yang akan merusak kawasan ini, seperti coret-coret, kemudian merusak infrastruktur, membuang sampah sembarangan," kata Kepala Suku Bagian Tata Usaha (Kasubag TU) UPK Kota Tua Irfal Guci.

Larangan ini disampaikan lantaran pihaknya memprediksi akan ada 41 ribu lebih orang yang akan berkunjung ke Kota Tua pada 31 Desember 2024.

Selain itu, pihaknya juga melarang masyarakat untuk menggunakan kembang api di Taman Fatahillah.

"Walaupun di luar itu kita tidak bisa kontrol, karena kembang api ke atas akan kelihatan, oh sepertinya di Taman Fatahillah, tapi di tengahnya sendiri kita tidak menggunakan kembang api," ucapnya.

Tidak hanya itu, para pedagang kaki lima (PKL) juga dilarang untuk berjualan di area Kota Tua demi kenyamanan pengunjung.

"Kalau di area Taman Fatahillah kita memang harus menjaga ya, karena kalau pedagang juga masuk ke situ, malah publik yang protes, terganggu. Jadi khusus Taman Kota Fatahillah dan lorong-lorongnya kita jaga steril dari kaki lima," ungkapnya.

Akan tetapi, para PKL diizinkan berjualan di area sekitar Kota Tua. Ini karena menurutnya area tersebut memang tempat mereka untuk mencari nafkah atau bergembira bersama-sama.

Kota Tua sendiri akan menggelar konser musik dan pertunjukan laser/cahaya (JLF) pada 30 dan 31 Desember 2024.

Oleh karena itu, adanya acara tersebut dan tidak terjadi hujan, Kota Tua diperkirakan akan dikunjungi oleh sekitar 28 ribu lebih orang pada 30 Desember dan 41 ribu lebih orang pada 31 Desember 2024.

 

Share
News Update
Karawang Whoosh Station Set to Launch on December 24, 2024

Karawang Whoosh Station Set to Launch on December 24, 2024

Transjakarta Launches Open-Top Double-Decker Bus Tour, Let's Expl...

Transjakarta has unveiled its latest innovative offering, the Open Top Tour of Jakarta. This open-top double-decker bus service aligns with the city’s vision of becoming a global destination by enhancing its appeal as a...

91 Indonesians Successfully Evacuated from Syria, Safely Arrived...

The Ministry of Foreign Affairs has successfully evacuated 91 Indonesian citizens from Syria on December 20 and 21, 2024. The evacuation was divided into three flights.

Criminal Investigation Agency Question Cooperatives Minister Budi...

Budi Arie Setiadi, current Minister of Cooperatives, questioned by Kortastipidkor regarding undisclosed matters. Investigation linked to past scandals.

Light Rain Expected Across Most of Jakarta

The BMKG forecasts light rain for most areas of Jakarta and the Thousand Islands on Thursday, (12/19/2024).

Trending Topic