• Tuesday, 11 March 2025

Iran Bakal Serang Israel Pasca Kematian Ismail Haniyeh Pimpinan Hamas?

Iran Bakal Serang Israel Pasca Kematian Ismail Haniyeh Pimpinan Hamas?
AS dan Uni Eropa menyiapkan sanksi untuk Iran (Shutterstock)

SEAToday.com, Teheran – Pasca terbunuhnya pimpinan Hamas Ismail Haniyeh sepekan yang lalu, ada kabar pihak Iran akan melakukan serangan kepada Israel. Hal itu diungkap oleh pemberitaan The Wall Street Journal yang mewawancarai beberapa narasumber para pejabat Amerika Serikat.

Rencana serangan Iran kepada Israel dimulai dari pergerakan sistem rudal yang dilakukan proses pemindahan termasuk pasukan Iran melakukan latihan militer. Misalnya pada Senin (5/8) suara ledakan terdengar di kota Isfahan yang menjadi pusat militer di Iran.

Pasukan militer Iran yakni Korps Garda Revolusi Islam diduga sedang latihan militer untuk mempersiapkan melakukan serangan kepada Israel. Bisa jadi andai serangan itu benar-benar terjadi, beberapa hari kemudian Israel akan diserang oleh Iran.

Walaupun serangan Iran ke Israel masih bersifat rencana dan belum menjadi nyata, tetapi petinggi Amerika Serikat sudah meminta kepada militer Iran untuk tidak melancarkan serangan karena akan memicu konflik baru. Negara-negara Arab pun berusaha menahan serangan Iran agar tak terjadi.

Diduga salah satu penyebab Iran melancarkan serangan ke Israel ada kaitannya dengan kasus terbunuhnya Haniyeh di Teheran. Haniyeh saat itu sedang berada di Teheran untuk menghadiri pertemuan dan menyaksikan pelantikan Presiden Iran yang baru.

Beberapa jam setelah menghadiri acara tersebut, tempat tinggal Haniyeh di Iran diserang dan membuat petinggi Hamas dan seorang pengawalnya menjadi korban. Patut diduga serangan tersebut berasal dari Israel yang memang sudah lama mengincar Haniyeh.

Hal mengejutkan diberitakan oleh The New York Times. Media itu mengabarkan kematian Haniyeh bersama seorang pengawalnya karena ledakan bom canggih yang dioperasikan dari tempat jauh.

Bom itu sudah diselundupkan dua bulan sebelum Haniyeh meninggal, tepat di dekat kamar tempatnya menginap di Teheran. Sayangnya belum terungkap siapa pihak yang sengaja meletakan bom itu.

Jenazah Haniyeh sudah dimakamkan pada Jumat (2/8) waktu Qatar. Proses pemakaman dimulai dari Teheran dan langsung dibawa ke Doha, Qatar. Ribuan orang hadir melayat sekaligus memberikan penghormatan terakhir untuk Haniyeh yang dikenal sosok yang disegani.

 

Share
Insight Indonesia
Japan's Prime Minister Supports Indonesia to Become a Member of OECD

Japan's Prime Minister Supports Indonesia to Become a Member of OECD

Muhammadiyah: Ramadan 2025 Begins March 1, Eid Falls on March 30

Muhammadiyah Central Leadership (PP), Tuesday (7/1), officially set the beginning of Ramadan 1446 Hijri on March 1, 2025. Meanwhile, Eid al-Fitr or Lebaran will fall on March 30, 2025.

Ministry of Religious Affairs: 2025 Hajj Departure Begins Early M...

The Ministry of Religious Affairs (Kemenag) issued a travel plan for the 1446 Hijri/2025 Hajj pilgrimage after previously deciding on the Hajj Implementation Fee (BPIH) with the Hajj Working Committee (Panja) of the Hous...

Retirement Age for Workers Rises to 59 Years as of January 2025

This retirement age will be the basis for the utilization of the pension insurance program implemented by the Employment Social Security Agency (BPJS TK).

Government Plans To Have 5000 Heads of SPPG for Makan Bergizi Gra...

The government plans to have 5,000 heads of Nutrition Fulfillment Service Units (SPPG) to manage Makan Bergizi Gratis Programme.

Trending Topic
Weather Forecast
The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) Predicts Rain Until March 11, Several Areas Advised to Stay Alert

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) Predicts Rain Until March 11, Several Are...

Weather Forecast: Light Rain Across Jakarta on Thursday Afternoon

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) forecasts that all areas of Jakarta will experience light rain on Thursday (2/13) afternoon.

Jakarta Weather Forecast: Rain in the Morning, Clouds Throughout...

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) has forecasted light rain in several areas of Jakarta on Tuesday morning, including West Jakarta, Central Jakarta, East Jakarta, North Jakarta, and the Thousand...

Weather Forecast: Light Rain Expected in Parts of Jakarta on Mond...

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) predicts that several areas in Jakarta will experience light rain on Monday (2/10) morning.

BMKG Forecasts Light Rain Across Jakarta on Thursday

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) has forecasted that rain will shower all administrative areas of Jakarta on Thursday (1/30) morning.