• Thursday, 19 December 2024

Mantan Menkominfo Budi Arie Diperiksa Korps Pemberantas Korupsi

Mantan Menkominfo Budi Arie Diperiksa Korps Pemberantas Korupsi
Korps Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Kortastipidkor) memeriksa Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, Kamis (19/12/2024). (dok: ANTARA/HO-Kementerian Koperasi)

SEAToday.com, Jakarta - Korps Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Kortastipidkor) memeriksa Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi yang kini menjabat sebagai Menteri Koperasi, Kamis (19/12/2024).

Kabar tersebut pun dibenarkan oleh Wakil Kepala Kortastipidkor, Brigadir Jenderal Polisi Arief Adiharsa.

Namun, dirinya masih belum menjelaskan lebih lanjut terkait alasan dan substansi pemeriksaan dan mengarahkan untuk menanyakan hal tersebut kepada Polda Metro Jaya.

Sementara itu, Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Ade Safri Simanjuntak belum merespons mengenai kabar tersebut.

Diketahui, Budi Arie tiba di Gedung Bareskrim Polri sejak pukul 10.00 WIB dan proses pemeriksaan masih berlangsung hingga saat ini. Namun, kedatangannya tersebut luput dari penglihatan awak media.

Dilansir Antara, berdasarkan pantauan di lokasi hingga pukul 12.24 WIB, Gedung Awaloedin Djamin di Bareskrim Polri masih tampak sepi dan Budi Arie tidak terlihat.

Sebelumnya, Polda Metro jaya berhasil membongkar kasus judi online yang melibatkan oknum Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).

Share
News Update
Criminal Investigation Agency Question Cooperatives Minister Budi Arie Setiadi

Criminal Investigation Agency Question Cooperatives Minister Budi Arie Setiadi

Light Rain Expected Across Most of Jakarta

The BMKG forecasts light rain for most areas of Jakarta and the Thousand Islands on Thursday, (12/19/2024).

OIKN Targets Legislative, Judicial Buildings to be Completed in...

The Nusantara Authority (OIKN) is targeting the construction of legislative and judicial infrastructure to be completed by 2028.

The Ministry of Foreign Affairs Confirms No Indonesian Citizens A...

The Indonesian Ministry of Foreign Affairs has confirmed that no Indonesian citizens (WNI) were victims of the 7.3-magnitude earthquake that struck Vanuatu on Tuesday, December 17, 2024

Bogor Police to Implement Car-Free Night in Puncak to Ease New Ye...

Bogor Police implement Car-Free Night in Puncak for New Year's Eve from 6 PM to 2.30 AM, with traffic diversions, odd-even rule, and a one-way system.

Trending Topic