• Wednesday, 26 March 2025

Prabowo Jamu Jokowi di Kertanegara, Jokowi: Karena Kangen

Prabowo Jamu Jokowi di Kertanegara, Jokowi: Karena Kangen
Presiden Prabowo Subianto saat makan malam dengan mantan Presiden Joko Widodo di kediaman Prabowo, Kertanegara, Jakarta, Jumat (6/12/2024). (dok: Instagram/@prabowo)

SEAToday.com, Jakarta - Mantan Presiden RI Joko Widodo memenuhi undangan makan malam di kediaman pribadi Presiden RI Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara, Jakarta, Jumat (6/12/2024) malam.

Dilansir Antara, Jokowi keluar dari kediaman Prabowo sekitar pukul 21.00 WIB dan diantar langsung ke kendaraan di depan kediaman tersebut oleh Presiden Prabowo.

"Jadi, saya dengar Pak Jokowi ada di Jakarta, saya undang makan. Jadi, saya pernah ke rumah beliau di Solo, saya undang sekarang ke Kertanegara," ujar Prabowo.

Dalam jamuan makan malam tersebut, Prabowo menyebut bahwa keduanya menyantap menu ayam goreng dan lainnya.

Sementara itu, Jokowi mengatakan kedatangannya memenuhi undangan makan malam itu sebagai kunjungan balasan usai Prabowo bertamu ke kediamannya di Solo beberapa waktu lalu.

Diketahui, Presiden Prabowo saat melakukan kunjungan kerja ke Merauke menyempatkan diri bertamu ke kediaman Jokowi di Solo.

"Kayak kunjungan balasan gitu karena kangen," ujar Jokowi.

Di sisi lain, ketika ditanya ada tidaknya pembahasan politik atau penawaran agar Jokowi masuk Partai Gerinda, Prabowo menyatakan bahwa partainya terbuka bagi siapa pun. Namun, Ketua Umum Gerindra itu tidak bisa memaksakan.

"Kalau Gerindra terbuka, tetapi tentu kami enggak bisa maksa beliau masuk," kata Prabowo.

Share
Insight Indonesia
TNI Law Amendments Officially Passed by Parliament

TNI Law Amendments Officially Passed by Parliament

President Prabowo Leads Meeting on Downstream Industry Accelerati...

President Prabowo Subianto held a limited meeting with several cabinet ministers at his residence in Hambalang, Bogor

Japan's Prime Minister Supports Indonesia to Become a Member of O...

Japan's Prime Minister, Shigeru Ishiba, expressed his support for Indonesia's efforts to become a full member of the Organization for Economic Cooperation and Development (OECD), which currently consists of 38 countries...

Muhammadiyah: Ramadan 2025 Begins March 1, Eid Falls on March 30

Muhammadiyah Central Leadership (PP), Tuesday (7/1), officially set the beginning of Ramadan 1446 Hijri on March 1, 2025. Meanwhile, Eid al-Fitr or Lebaran will fall on March 30, 2025.

Ministry of Religious Affairs: 2025 Hajj Departure Begins Early M...

The Ministry of Religious Affairs (Kemenag) issued a travel plan for the 1446 Hijri/2025 Hajj pilgrimage after previously deciding on the Hajj Implementation Fee (BPIH) with the Hajj Working Committee (Panja) of the Hous...

Trending Topic
Weather Forecast
Potential Extreme Weather to Hit Western Indonesia

Potential Extreme Weather to Hit Western Indonesia

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) Predic...

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) predicts that high-intensity rainfall will continue until March 11. Although a slight decrease in intensity is expected in the coming days due to weather modific...

Weather Forecast: Light Rain Across Jakarta on Thursday Afternoon

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) forecasts that all areas of Jakarta will experience light rain on Thursday (2/13) afternoon.

Jakarta Weather Forecast: Rain in the Morning, Clouds Throughout...

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) has forecasted light rain in several areas of Jakarta on Tuesday morning, including West Jakarta, Central Jakarta, East Jakarta, North Jakarta, and the Thousand...

Weather Forecast: Light Rain Expected in Parts of Jakarta on Mond...

The Meteorology, Climatology, and Geophysics Agency (BMKG) predicts that several areas in Jakarta will experience light rain on Monday (2/10) morning.