• Wednesday, 27 November 2024

PBB Mengesahkan Resolusi untuk Perangi Meningkatnya Islamofobia di Dunia

PBB Mengesahkan Resolusi untuk Perangi Meningkatnya Islamofobia di Dunia
Ilustrasi suasana pertemuan di markas PBB. Foto: ANTARA

SEAToday.com, Toronto-Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) meresmikan resolusi yang dibuat untuk cegah semakin meningkatnya gerakan Islamofobia di dunia. Resolusi ini disahkan pada Jumat (15/3/2024), dengan 115 negara mendukung, 44 abstain, dan tidak ada negara yang menentang.

Pakistan sebagai pelopor resolusi tersebut, menandakan adanya front persatuan di antara negara-negara anggota Organisasi Kerjasama Islam (OKI) dalam mengatasi Islamofobia di kancah internasional.

Resolusi itu meminta penunjukan utusan khusus PBB untuk memerangi Islamofobia dan mendesak negara-negara anggota untuk mengambil tindakan tegas terhadap intoleransi beragama, terutama dengan target Islamofobia.

Resolusi juga meminta Sekretaris Jenderal PBB untuk menyampaikan laporan mengenai penerapan langkah-langkah dan upaya memerangi Islamofobia di Majelis Umum pada musim gugur ini.

Pada Juli 2023, PBB telah mengeluarkan resolusi untuk menanggapi peristiwa pembakaran kitab suci Al-Qur'an dan menyebutnya sebagai ‘kebencian pada agama’. Bersamaan dengan hal tersebut PBB juga peristiwa tersebut ditetapkan sebagai pelanggaran hukum internasional.

Ditetapkannya resolusi ini bertepatan pada Hari Internasional untuk Memerangi Islamofobia. Secara khusus, resolusi ini mengutuk terhadap diskriminasi dan permusuhan terhadap umat Islam agar insiden seperti penodaan kitab suci serta tindakan intoleransi agama lainnya dapat dihilangkan. (ANNISA/DKD)

Share
News Update
The National Museum Exhibits 200 Keris Collections, Celebrating 19 Years of UNESCO Recognition

The National Museum Exhibits 200 Keris Collections, Celebrating 19 Years of UNESCO Recognition

Sara Duterte: Philippine VP Who Hired Hitman to Target President...

Sara Duterte is the Vice President of the Philippines who allegedly planned to assassinate Philippine President Ferdinand Marcos Jr.

Philippines Names VP Sara Duterte as 'Mastermind' Behind Assassin...

The Philippine Department of Justice declared Vice President Sara Duterte as the mastermind behind an assassination plot against President Ferdinand Marcos Jr.

Shin Tae-yong Launches STY Academy to Boost Indonesian Youth Foot...

The academy offers a structured and comprehensive program designed to cater to different age groups and skill levels. According to the official STY Sports Group website, the programs are divided into four categories base...

Minister of Religious Affairs Arrives in Saudi Arabia to Discuss...

Minister Nasaruddin's meeting with Minister of Hajj and Umrah Tawfiq F Al Rabiah will take place on Sunday (11/24) night in Makkah. Also scheduled to join the meeting are Head of BPH Mochammad Irfan Yusuf, Director Gener...

Trending